Logo Sulselsatu

Program Pemberdayaan Perempuan #1JutaSisterDigital, Komitmen Keberlanjutan XLSMART

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Selasa, 21 Oktober 2025 15:16

Pembukaan Sisternet Festival 2025. Foto: Istimewa.
Pembukaan Sisternet Festival 2025. Foto: Istimewa.

SULSELSATU.com – PT XLSMART Telecom Sejahtera Tbk (XLSMART) melalui program pemberdayaan perempuan miliknya, Sisternet resmi membuka rangkaian kegiatan Sisternet Festival 2025 dengan tema “Kreasi Tanpa Batas, Mandiri Berdaya”.

Kegiatan ini menjadi momentum penting dalam memperkuat peran perempuan Indonesia di era digital, sekaligus menandai peluncuran gerakan nasional terbaru #1JutaSisterDigital.

Gerakan ini merupakan inisiatif terbaru dari XLSMART melalui Sisternet, yang sebelumnya telah berhasil menjangkau 1,3 juta perempuan di seluruh Indonesia sebagai wadah edukasi dan literasi digital.

Baca Juga : XLSMART Catat Pendapatan Double Digit pada Kuartal Ketiga 2025

Melalui #1JutaSisterDigital, XLSMART menegaskan komitmennya untuk terus memperluas dampak sosial positif dan mendorong semakin banyak perempuan agar mandiri, berdaya, dan siap bersaing di dunia digital.

Sisternet Festival 2025 merupakan hasil kolaborasi antara XLSMART dengan Kementerian Komunikasi dan Digital Republik Indonesia (KOMDIGI), Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia (KemenPPPA), dan Motorola yang mendukung edukasi dan infastruktur digital.

Motorola berkomitmen untuk mendukung semangat “perempuan tiada batas”, sekaligus menghadirkan pengalaman langsung dengan memberikan inovasi produk terbarunya, Moto G06 Power di setiap kelas.

Baca Juga : Pertama di Indonesia, SMARTFREN Catat Rekor Penyelenggara Ajang Lari Terbanyak Selama Setahun

Program ini juga didukung beragam sektor seperti OMG Beauty dari sektor kecantikan, Hakon Ethnic dan Hadee.id dari sektor food and beverages, yang juga merupakan UMKM Binaan Sisternet. Ada juga Waktu Luang sebagai partner penyedia workshop handicraft.

Festival ini berlangsung selama dua hari, 17 dan 18 Oktober 2025, di XLSMART Tower, Jakarta Selatan.

Data Badan Pusat Statistik (BPS) 2024 mencatat bahwa sekitar 64,5 persen pelaku UMKM di Indonesia adalah perempuan.

Baca Juga : Smartfren Perluas Jaringan 4G LTE di Bulukumba

Mereka tidak hanya berperan sebagai ibu rumah tangga, tetapi juga sebagai penggerak ekonomi keluarga melalui berbagai usaha kecil dan mikro.

Namun, di balik potensi tersebut, banyak perempuan masih menghadapi keterbatasan akses terhadap edukasi digital, literasi bisnis, dan teknologi pemasaran. Tantangan inilah yang kemudian berusaha dijawab oleh Sisternet.

Menteri Pemberdayaan Perempuan & Perlindungan Anak RI Arifah Choiri Fauzi mengungkapkan apresiasi tinggi kepada XLSMART atas konsistensinya dalam mengembangkan program Sisternet sebagai ruang aman, ruang belajar, dan ruang pemberdayaan bagi jutaan perempuan Indonesia.

Baca Juga : Selamat! SMAN 2 Raha Siap Wakili Sulawesi di Grand Final AXIS Nation Cup 2025

Inisiatif seperti Sisternet membuktikan bahwa sektor swasta dapat menjadi agen perubahan sosial yang nyata.

Melalui program ini, perempuan tidak hanya memperoleh akses terhadap literasi digital, tetapi juga dukungan untuk mengembangkan kreativitas, kemandirian, dan daya saing di tengah transformasi teknologi yang begitu cepat.

Ia juga menegaskan bahwa kolaborasi lintas sektor, antara pemerintah, dunia usaha, dan masyarakat adalah kunci dalam mewujudkan kesetaraan digital gender dan memperluas peluang ekonomi bagi perempuan di seluruh Indonesia.

Baca Juga : XLSMART Siapkan Program Khusus Berbasis Poin dan Kejutan Spesial di Hari Pelanggan Nasional 2025

“Pemberdayaan ekonomi perempuan merupakan agenda strategis nasional yang harus terus diperkuat di era digital. Melalui Sisternet Festival 2025 ini, kami berharap semakin banyak perempuan yang berani bermimpi, berkarya, dan berkolaborasi untuk membawa perubahan positif bagi bangsa. Karena ketika perempuan berdaya dan anak-anak terlindungi, Indonesia akan melangkah lebih pasti menuju Indonesia Emas 2045,” ujar Arifah.

Menteri Komunikasi dan Digital Republik Indonesia Meutya Hafid menyampaikan, peningkatan partisipasi perempuan dalam ekosistem digital merupakan bagian penting dari agenda nasional Sembilan Juta Talenta Digital 2030.

“Perempuan harus menjadi bagian utama dari agenda ini karena teknologi membuka ruang tanpa batas bagi mereka untuk berkarya, berbisnis, dan berekspresi. Kolaborasi bersama XLSMART adalah contoh nyata bagaimana pemerintah dan sektor swasta bisa bersinergi menciptakan ekosistem digital yang inklusif dan berpihak pada masyarakat,” kata Meutya.

Festival yang dihadiri lebih dari 500 peserta perempuan dari berbagai komunitas, lembaga mitra pemerintah, dan pelaku UMKM ini menjadi wujud nyata komitmen XLSMART untuk menghadirkan teknologi yang inklusif dan memberdayakan.

Melalui berbagai program edukasi, pelatihan, dan kompetisi, Sisternet berupaya menjembatani kesenjangan digital bagi perempuan di seluruh Indonesia agar semakin kreatif, mandiri, dan berdaya secara ekonomi.

Pada kesempatan yang sama, Presiden Direktur & CEO XLSMART Rajeev Sethi mengungkapkan, melalui Sisternet Festival 2025, XLSMART kembali merayakan sebuah langkah besar dalam mendukung pemberdayaan 1 juta perempuan Indonesia.

XLSMART percaya bahwa teknologi dan inovasi dapat menjadi kekuatan pendorong untuk perubahan positif.

“Festival ini bukan hanya tentang menyediakan akses informasi dan edukasi, tetapi juga tentang membangun jaringan dan kesempatan yang dapat menginspirasi perempuan untuk mencapai potensi penuh mereka,” katanya.

Menurut Rajeev, Sisternet Festival 2025 ini diadakan sebagai bagian dari komitmen terhadap kemandirian ekonomi perempuan Indonesia.

Selain itu, program-program yang dihadirkan di Sisternet Festival 2025 adalah bentuk dukungan nyata XLSMART dalam menciptakan ekosistem digital yang lebih inklusif, dan berdaya saing bagi lebih banyak perempuan Indonesia.

Melalui festival ini, XLSMART berharap dapat membuka lebih banyak peluang dan memotivasi perempuan Indonesia untuk meraih potensi penuh mereka dan berkontribusi pada kemajuan ekonomi digital Indinesia.

Rajeev juga menegaskan bahwa program #1JutaSisterDigital menjadi bagian dari pilar keberlanjutan XLSMART, khususnya dalam bidang pemberdayaan masyarakat dan pengembangan talenta digital perempuan.

Kolaborasi dengan KemenPPPA dan KOMDIGI disebut sebagai langkah strategis untuk memastikan manfaat program menjangkau seluruh lapisan masyarakat.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....
Pendidikan28 Januari 2026 17:32
SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK
SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga sukses menggelar kegiatan Trial Class yang melibatkan siswa dari TK Amaliyah BLKI, TK Negeri Manggala, dan TK Islam At...