Logo Sulselsatu

Kanwil Kemenkum Sulsel Bentuk Pengurus Koperasi, Dorong Kesejahteraan ASN Melalui Semangat Kebersamaan

Asrul
Asrul

Rabu, 22 Oktober 2025 16:46

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR — Kantor Wilayah Kementerian Hukum Sulawesi Selatan (Kanwil Kemenkum Sulsel) membentuk pengurus Koperasi Kanwil Kemenkum Sulsel melalui rapat yang digelar di Aula Pancasila Kanwil setempat, Rabu (22/10/2025).

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Kemenkum Sulsel, Andi Basmal, dan dihadiri oleh Kepala Divisi Pelayanan Hukum, Demson Marihot, Kepala Divisi Peraturan Perundang-undangan dan Pembinaan Hukum, Heny Widyawati dan seluruh pejabat struktural serta ASN di lingkungan Kanwil.

Dalam sambutannya, Kakanwil Andi Basmal menyampaikan apresiasi kepada seluruh pegawai yang telah menyempatkan waktu di sela kesibukan untuk menghadiri rapat pembentukan koperasi ini.

Baca Juga : Prestasi Pengelolaan Anggaran, Kanwil Kemenkum Sulsel Terbaik IKPA TA 2025

Ia menekankan pentingnya keberadaan koperasi sebagai wadah peningkatan kesejahteraan pegawai dan bentuk nyata semangat kebersamaan di lingkungan kerja.

“Kita telah mengikuti sosialisasi bersama Dinas Koperasi beberapa waktu lalu. Harapan saya, koperasi ini dapat berjalan sesuai ketentuan dan menjadi sarana bagi seluruh ASN untuk saling mendukung secara ekonomi dan sosial,” ujar Andi Basmal.

Lebih lanjut, Kakanwil Andi Basmal mengatakan bahwa hadirnya koperasi ini diawasi oleh dewan pengawas yang perannya sangat penting dan vital dalam menjaga keberlangsungan program koperasi agar berjalan secara transparan dan akuntabel.

Baca Juga : Andi Basmal Ajak Notaris dan PPAT Perkuat Kebersamaan di Natal Oikumene

Rapat kemudian dilanjutkan dengan proses voting untuk menentukan susunan pengurus koperasi. Berdasarkan hasil pemilihan, ditetapkan, Ketua: Andi Rahmat, Sekretaris: Sulastri, Bendahara: Santi Puspitasari dan Anggota Pengurus Harson Sisang dan Arman. SedangkanDewan Pengawas terdiri dari 3 orang, yakni Meydi Zulqadri, Muh. Tahir, dan Puguh Wiyono.

Setelah pemilihan, Ketua dan Bendahara terpilih memaparkan visi dan misi koperasi, disusul dengan kesepakatan bersama terkait besaran simpanan pokok dan simpanan wajib.

Rapat pembentukan pengurus koperasi ini berlangsung dengan lancar dan penuh antusiasme, mencerminkan semangat kekeluargaan dan komitmen bersama ASN Kanwil Kemenkum Sulsel untuk mewujudkan koperasi yang produktif, transparan, dan berkelanjutan.

Baca Juga : Audiensi Kemenkum Sulsel dan Kejati Sulsel Fokus Layanan Publik dan Notaris

Kegiatan ditutup dan dilanjutkan dengan acara ramah tamah menandai langkah awal terbentuknya Koperasi Kanwil Kemenkum Sulsel sebagai wadah penguatan ekonomi dan solidaritas antarpegawai.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video29 Januari 2026 22:38
VIDEO: Bahlil Lahadalia Resmi Dilantik sebagai Ketua Harian DEN
SULSELSATU.com – Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia resmi dilantik sebagai Ketua Harian Dewan Energi Nasional (DEN)....
Makassar29 Januari 2026 20:23
13 Grup Tampil di iForte National Dance Competition Makassar, Mahasiswa Papua Kantongi Juara
iForte National Dance Competition (NDC) Inspirasi Diri sukses diikuti 13 grup penari dari berbagai daerah....
Makassar29 Januari 2026 17:43
Soal PSEL Makassar, Munafri: Aspirasi Warga Jadi Pertimbangan Utama
SULSELSATU.com MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar menegaskan bahwa rencana Proyek Pengelolaan Sampah menjadi Energi Listrik (PSEL) tidak akan d...
Politik29 Januari 2026 16:33
Disaksikan Istri dan Anak, Kaesang Perkenalkan RMS Sebagai Kader PSI di Forum Rakernas Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep secara resmi memperkenalkan mantan Ketua DPW Partai NasDem...