Logo Sulselsatu

185.500 Ekor Ayam Kampung Super Terdistribusi di Luwu Utara Melalui Program BEKERJA

Asrul
Asrul

Rabu, 09 Oktober 2019 18:55

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MASAMBA – Sebanyak 185.500 ekor ayam kampung super akan terdistribusi di Kabupaten Luwu Utara melalui program Bedah Kemiskinan Rakyat Sejahtera atau disingkat BEKERJA.

Hal ini diungkap Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani, saat menyerahkan bantuan program BEKERJA di Desa Bumi Harapan, Kecamatan Baebunta, Rabu (9/10/2019).

Sebanyak 185.500 ekor ayam kampung super ini terbagi di tiga kecamatan, masing-masing Baebunta 11 desa, Baebunta Selatan 10 desa dan Rongkong tujuh desa.

Baca Juga : Indah Tegaskan Golkar Bakal Usung Kader Maju Pilkada Luwu Utara

Total 28 desa di Luwu Utara yang mendapat bantuan program BEKERJA dari Kementerian Pertanian (Kementan) Republik Indonesia. Dari 28 desa, terdapat 3.170 rumah tangga miskin sebagai penerima bantuan.

“Di Luwu Utara kita akan distribusikan sebanyak 185.500 ekor ayam kampung super. Besar harapan kami agar ayam ini dipelihara dan dikembangkan dengan baik,” kata Indah Putri Indriani.

Ia juga berharap bantuan ini disyukuri dan dimanfaatkan dengan baik.

Baca Juga : Banjir Prestasi, Indah Putri Indriani Dukung Airlangga Hartarto Pimpin Golkar Lagi

“Ini patut disyukuri, karena salah satu tujuan program ini adalah kesejahteraan rakyat,” katanya.

Sementara itu, Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan, Adriyani Ismail menyebutkan, tujuan program ini adalah untuk meningkatkan produktivitas komoditas pertanian di bidang peternakan.

“Ini juga sebagai upaya pemerintah dalam pengentasan kemiskinan dalam rangka meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan masyarakat itu sendiri,” katanya.

Baca Juga : Muhammad Fauzi Bersama Bupati Lutra Libatkan 37 Pelaku UMKM Pada Acara Buka Puasa Bersama

Editor: Awang Darmawan

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Politik29 Januari 2026 16:33
Disaksikan Istri dan Anak, Kaesang Perkenalkan RMS Sebagai Kader PSI di Forum Rakernas Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep secara resmi memperkenalkan mantan Ketua DPW Partai NasDem...
Makassar29 Januari 2026 13:46
Wali Kota Makassar Minta RKPD 2027 Fokus pada Dampak dan Keberlanjutan
SULSELSATU.com MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar mulai mematangkan arah pembangunan tahun 2027 melalui Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal ...
Sulsel29 Januari 2026 09:36
Komitmen Jamin Kesehatan Masyarakat, Gowa Raih UHC Award Kategori Pratama 2026
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa meraih Penghargaan Universal Health Coverage (UHC) Kategori Pratama pada Penerimaan Penghargaan UHC Award 2026 dira...
Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...