Logo Sulselsatu

Menghadap Jokowi di Istana, SYL Bakal Jadi Menteri Pertanian

Asrul
Asrul

Selasa, 22 Oktober 2019 16:58

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, JAKARTA – Eks Gubernur Sulawesi Selatan, Syahrul Yasin Limpo (SYL) memenuhi panggilan Presiden Joko Widodo ke Istana Negara, Jakarta, Selasa (22/10/2019). SYL digadang-gadang bakal ikut bergabung dalam kabinet pemerintahan Joko Widodo-Ma’ruf Amin.

Saat ditanya akan mendapat posisi apa di kabinet kerja jilid II, Syahrul mengaku tidak disampaikan spesifik menteri apa yang akan dijabatnya.

“Tapi yang banyak beliau tanyakan kepada saya, bagaimana menjamin 267 juta jiwa ini terpenuhi kebutuhan dasarnya. Lebih khusus di bidang pertanian, perkebunan, dan kehutanan,” ujar Syahrul di Istana Negara, seperti dikutip dari tempo.co.

Baca Juga : Isu Ijazah Palsu Jokowi, Kuasa Hukum: Serangan Politis, Bukan Cari Kebenaran

Syahrul menyatakan bahwa dirinya siap menerima penugasan dari Jokowi tersebut. “Saya lama ngurusin kelurahan,” ujar kader NasDem ini meyakinkan kapasitasnya mengurus daerah termasuk urusan pertanian.

Dia menceritakan telah berpengalaman mengurusi daerah mulai dari saat menjabat lurah, camat, hingga menjadi kepala daerah selama 25 tahun.

“Saya dua kali bupati, satu kali wakil gubernur, dua periode jadi gubernur,” ujar SYL.

Baca Juga : Warisan Utang Era Jokowi Dinilai Jadi Biang Efisiensi Anggaran

Editor: Awang Darmawan

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar11 Januari 2026 21:36
Daeng Wujudkan Mimpi Keliling Dunia Bersama Yamaha XMAX
Anshar yang dikenal sebagai Daeng sukses mulai perjalanan perdananya dalam mewujudkan mimpi keliling dunia bersama Yamaha XMAX. Mimpi itu dimulai dari...
Politik11 Januari 2026 19:00
Jelang Musda, Nurdin Halid Dorong Penataan Internal Golkar Sulsel
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Tokoh senior Partai Golkar Sulawesi Selatan, Nurdin Halid, mengimbau Pelaksana Tugas Ketua DPD I Partai Golkar Sulsel...
Hukum11 Januari 2026 18:57
Berlaku KUHAP Baru, KPK Hentikan Penampilan Tersangka Saat Rilis Perkara
SULSELSATU.com, JAKARTA – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyatakan tidak lagi menampilkan tersangka dalam konferensi pers penanganan perkara. K...
Politik11 Januari 2026 18:09
Rakernas PSI di Makassar Dongkrak Hunian Hotel, 2.300 Kamar Disiapkan
SULSELSATU.com, MAKASSAR — DPW Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Sulawesi Selatan menyiapkan ribuan kamar hotel di Kota Makassar untuk mengakomodas...