SULSELSATU.com, MAKASSAR – Bakal calon Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto belum bersikap secara resmi, maju melalui jalur independen atau partai politik.
Mantan Walikota Makassar itu akan memutuskan besok Sabtu 22 Februari 2020 di Celebes Convention Center.
DPD NasDem Makassar pun menaruh harapan agar, kadernya itu bisa maju melalui jalur partai, alasannya rekomendasi sudah diberikan.
Baca Juga : Fraksi Nasdem Sebut Pemkot Makassar Gagal Kelola Keuangan Daerah
“Dengan NasDem berikan rekomendasi ke Pak Danny berarti besar kepercayaan NasDem untuk itu (maju jalur partai),” kata Sekretaris DPD NasDem Makassar Ari Ashari Ilham, Jumat (21/2/2020).
Ari melanjutkan bahwa, bahkan Partai NasDem akan bersama-sama dengan Danny Pomanto mencukupkan syarat usungan.
“Bu Cicu (Rachmatika Dewi) saya kira sudah berikan statmen akan mendampingi Pak Danny mencarikan partai supaya cukup. NasDem bekerja ful,” ujar Ketua Fraksi NasDem DPRD Makassar ini.
Baca Juga : Rekap C1 Partai NasDem Raih 314.000 Suara, Klaim 2 Kursi di Sulsel 1
Diketahui, Partai NasDem akan menyerahkan rekomendasi ke Danny Pomanto secara resmi besok dalam acara Musyawarah Rakyat yang digelar di CCC.
Editor: Asrul
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar