Logo Sulselsatu

Musrenbang RKPD Parepare, Wawali Minta Perhatikan Dampak Pandemi Covid-19

Asrul
Asrul

Rabu, 15 April 2020 09:33

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, PAREPARE – Wakil Wali Kota Pangerang Rahim, meminta agar memperhatikan dampak pandemi Covid-19.

Ini disampaikan Pangerang saat membuka Musrenbang RKPD Parepare 2021 melalui video conference, Selasa (14/4/2020).

“Pada kesempatan ini, penting untuk saya sampaikan kepada TAPD agar lebih berhati-hati dalam melakukan proyeksi penerimaan daerah dengan memperhatikan dampak pandemi Covid-19. Ini diprediksi akan berpengaruh pada pertumbuhan ekonomi hingga tahun 2021,” kata Pangerang.

Baca Juga : Jadi Perusahaan Pembayar Pajak Terbesar, BRI Diapresiasi Oleh Negara

Menurutnya, situasi saat ini memberikan tekanan yang berat bagi keuangan daerah. Selain berkurangnya PAD khususnya dari pajak restoran akibat pembatasan sosial, juga kemungkinan mengalami pengurangan dana transfer dari pemerintah pusat.

“Untuk itu, penerimaan daerah harus diproyeksikan secara objektif mungkin. Perlu BKD melakukan inovasi dalam kondisi seperti ini agar penerimaan daerah dari sektor PAD tetap bertumbuh positif,” ujarnya.

Dia berharap, Bappeda mampu menjalankan tugasnya sebagai koordinator perencanaan pembangunan daerah dengan melakukan supervisi kepada seluruh SKPD dalam penyusunan Rencana Kerja Perangkat Daerah Tahun 2021 sebagaimana ketentuan yang mengaturnya.

Baca Juga : Gerakan Pangan Murah Jadi Solusi Pemkot Tekan Laju Inflasi di Parepare

Penulis: Andi Fardi
Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Sulsel29 Januari 2026 09:36
Komitmen Jamin Kesehatan Masyarakat, Gowa Raih UHC Award Kategori Pratama 2026
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa meraih Penghargaan Universal Health Coverage (UHC) Kategori Pratama pada Penerimaan Penghargaan UHC Award 2026 dira...
Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....