Logo Sulselsatu

Cegah Corona, Kabag Umum Parepare Bagi-bagi Masker dan Disinfektan

Asrul
Asrul

Jumat, 17 April 2020 23:59

Darwis Sani bagi-bagi sembako dan cairan disinfektan. (ist)
Darwis Sani bagi-bagi sembako dan cairan disinfektan. (ist)

SULSELSATU.com, PAREPARE – Kepedulian Pemerintah Kota Parepare, memang ditekankan kepada semua Organisasi Perangkat Daerah, agar turut berperan membantu masyarakat, dan juga melawan penyebaran Virus Corona atau Covid-19 di Kota Parepare.

Kepala Bagian Umum dan Protokol Sekretariat Daerah Kota Parepare, Darwis Sani, turun langsung untuk membagikan masker dan cairan disinfektan kepada sejumlah masyarakat, yang ada di Kelurahan Wattang Bacukiki, Kecamatan Bacukiki, Kota Parepare.

“Kita lakukan pembagian ini karena sebagai bentuk kepedulian dan sikap Pemerintah Kota Parepare, dibawah kepemimpinan Wali Kota Parepare, Taufan Pawe, untuk terus berbuat bagi masyarakat, dan juga beliau mengajak untuk kita sama-sama memutus mata rantai penyebaran Covid-19,” katanya.

Baca Juga : Jadi Perusahaan Pembayar Pajak Terbesar, BRI Diapresiasi Oleh Negara

Darwis mengatakan, pihaknya akan terus bergerak demi melakukan pembagian masker, cairan disinfektan dan juga memberikan edukasi kepada masyarakat Kota Parepare, pentingnya menjaga diri dari penyebaran virus yang belum ditemukan obatnya tersebut.

“Kita ajak warga untuk sama-sama perangi virus tersebut, dengan tidak melakukan aktivitas di luar rumah jika bukan sesuatu yang mendesak, selain itu juga kami edukasi agar tetap menggunakan Masker dan bagaimana tidak berinteraksi dengan warga dengan populasi yang banyak, serta tetap mengutamakan jaga jarak, karena virus ini bisa menyebar karena bersentuhan fisik, atau karena percikan air liur,” jelasnya.

Sementara, Wali Kota Parepare, Taufan Pawe mengajak, kepada seluruh pihak untuk bahu-membahu melakukan pencegahan dan berperan aktif dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Kota Parepare.

Baca Juga : Gerakan Pangan Murah Jadi Solusi Pemkot Tekan Laju Inflasi di Parepare

“Dengan peran Aktif semua pihak maka kemudian kita bisa wujudkan Parepare bebas dari virus tersebut, yang terpenting kita semua aparatur untuk terus mengimbau kepada masyarakat, akan pentingnya mendengarkan apa yang telah menjadi edaran Pemerintah,” tandas dia.

Penulis: Andi Fardi
Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Sulsel29 Januari 2026 09:36
Komitmen Jamin Kesehatan Masyarakat, Gowa Raih UHC Award Kategori Pratama 2026
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa meraih Penghargaan Universal Health Coverage (UHC) Kategori Pratama pada Penerimaan Penghargaan UHC Award 2026 dira...
Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....