Logo Sulselsatu

NA Siapkan 5.000 Rapid Test untuk Lapas dan Rutan

Asrul
Asrul

Senin, 15 Juni 2020 19:43

Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah. (ist)
Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah. (ist)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah, menyiapkan 5.000 rapid test khusus untuk lapas dan rutan.

Rapid test secara masif di lapas dan rutan merupakan upaya preventif dari Pemprov Sulsel untuk mengatasi pandemi Covid-19 ini.

“Saya menyiapkan lagi 5.000 rapid test untuk lapas dan rutan. Jadi ini secara masif kita lakukan supaya tidak terjadi seperti di Bolangi itu,” kata Nurdin di Kantor Gubernur Sulsel, Senin (15/05/2020).

Baca Juga : Dorong Konektivitas Logistik di KTI, Pemprov Sulsel Apresiasi Kontribusi Pelindo

Untuk itu, Gugus Tugas Sulsel dengan kabupaten kota terus berkoordinasi dengan intens, bagaimana penanganan di daerah masing-masing.

“Saya kira gugus tugas provinsi dan gugus tugas kabupaten kota kan terus berkoordinasi,” katanya.

Selain itu, Nurdin mengakui, upaya yang harus dilakukan adalah memperketat protokol kesehatan. Tentu, tidak harus melakukan PSBB.

Baca Juga : Pemprov Sulsel Dukung Pengembangan Pelabuhan Pelindo

“Saya pikir memang kita harus ketat lagi. Iya bukan berarti kita kembali melakukan PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar), tapi protokol kesehatan ketat harus dilakukan,” tutupnya.

Penulis: Jahir Majid
Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video24 Januari 2026 21:10
VIDEO: Aksi Pencurian Motor Terekam CCTV di Perumahan Griya Fajar Mas Makassar
SULSELSATU.com – Aksi pencurian sepeda motor terjadi di Jalan Sultan Alauddin, tepatnya di Perumahan Griya Fajar Mas Blok B, Kota Makassar. Peri...
Video24 Januari 2026 19:53
VIDEO: Massa Aksi Cor Jalan Trans Sulawesi, Protes Tuntutan Pemekaran Provinsi Luwu Raya
SULSELSATU.com – Sejumlah massa aksi melakukan aksi pengecoran Jalan Trans Sulawesi di perbatasan Kabupaten Luwu dan Kabupaten Wajo. Aksi terseb...
Makassar24 Januari 2026 13:24
Plt Dirut PDAM Hamzah Ahmad Raih Anugerah Pemimpin BUMD Inspiratif di Peduli Indonesia Awards 2026
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Komitmen menghadirkan layanan air bersih yang inklusif dan berkelanjutan mengantarkan Pelaksana Tugas Direktur Utama PDAM...
Pendidikan24 Januari 2026 11:37
Asmo Sulsel Terus Gencarkan Edukasi Safety Riding hingga SMKN 1 Kendari
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) terus menunjukkan komitmennya dalam membangun budaya keselamatan berkendara yang merata di seluruh wilayah ...