Logo Sulselsatu

Gunakan Mobil Water Canon, Brimob-Pemkot Parepare Semprot Disinfektan di Area Publik

Asrul
Asrul

Jumat, 18 September 2020 14:48

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, PAREPARE – Gabungan TNI-Polri bersama Pemkot Parepare kembali melakukan penyemprotan disinfektan secara massal dengan menggunakan kendaraan Armoured Water Cannon (AWC), Jumat, (18/9/2020).

Sasaran penyemprotan massal ini, diutamakan di tempat keramaian yang banyak dilintasi, seperti pasar-pasar, tempat ibadah, kantor pelayanan, dan sebagainya.

“Bersama dan bersinergi kita minimalisir penyebaran virus Corona. Kami kerahkan semua potensi yang ada, seperti menggunakan seluruh kendaraan dinas Polri seperti mobil water canon dan penyemprotan secara manual,” ujar Kompol Sapari, Komandan Batalyon Brimob Parepare.

Baca Juga : Gerakan Pangan Murah Jadi Solusi Pemkot Tekan Laju Inflasi di Parepare

Wali Kota Parepare, HM Taufan Pawe menyampaikan apresiasi atas kesigapan dan sinergitas yang ditunjukkan oleh Brimob Parepare di bawah komando Kompol Sapari.

Tak hanya keseriusan penanganan Covid-19, namun kepedulian Brimob Parepare juga diperlihatkan saat ada bencana yang terjadi, seperti peristiwa kebakaran belum lama ini.

“Sekali lagi terima kasih banyak kami sampaikan kepada Bapak Danyon Kompol Sapari. Beliau ini sangat sigap dan cekatan dalam memberikan bantuan sebagai wujud sinergitas bnersama Pemerintah Kota Parepare, baik dalam penanganan Covid-19, maupun peristiwa-peristiwa yang terjadi di Parepare,” ungkap Taufan. (*)

Baca Juga : Untung Menggiurkan, Kejari-Pemkot Parepare Komitmen Berantas Mafia Pupuk

Penulis: ANDI FARDI

Editor: ANDI

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....
Pendidikan28 Januari 2026 17:32
SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK
SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga sukses menggelar kegiatan Trial Class yang melibatkan siswa dari TK Amaliyah BLKI, TK Negeri Manggala, dan TK Islam At...