Logo Sulselsatu

Seruan ASN Netral Sasar Kantor-kantor Camat dan Lurah di Makassar

Asrul
Asrul

Jumat, 27 November 2020 15:10

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kantor-kantor kecamatan dan kelurahan menjadi sasaran kampanye netralitas aparatur sipil negara (ASN) jelang pencoblosan Pilkada Makassar 2020. Aksi ini diprakarsai Lembaga Pemerhati Pilkada Sulsel (LPPS).

Jumat (27/11/2020), para penggiat demokrasi itu menyasar beberapa kantor kecamatan dan kelurahan. Di antaranya Biringkanaya, Rappocini, dan Tamalanrea. Mereka membagi-bagikan selebaran berisi surat imbauan netralitas ASN di momen pesta demokrasi.

Menurut Ketua LPPS, Syamsu Rijal, Pilkada Makassar menjadi atensi besar lantaran maraknya pemberitaan dugaan pelanggaran netralitas ASN. Apalagi sudah ada bukti keterlibatan beberapa oknum pejabat yang merupakan ASN aktif.

Baca Juga : VIDEO: Caleg Partai Nasdem di Muna Gerebek Oknum ASN Ngumpul di Rumah Caleg PDIP

“Telinga dan mata kami berada di mana-mana. Kami imbau kepada ASN, lurah, camat, agar tidak terlibat dalam politik praktis, money politics, atau apa pun itu,” ucap Syamsu Rijal.

Belakangan ini memang ramai dibahas ASN ditengarai tidak netral bahkan terang-terangan mendukung salah satu pasangan calon. Misalnya rekaman suara mirip suara oknum sekcam, rekaman suara oknum camat, hingga video sejumlah oknum ASN yang memfitnah salah satu kandidat.

“Jangan ada keperpihakan. Tetap netral. Kami tidak akan segan-segan untuk melaporkan,” tegas Syamsu Rijal.

Baca Juga : VIDEO: Soal Kasus ASN UNM Lapor Rektor, Prof Husain Syam: Dia Berhalusinasi

Selain selebaran surat imbauan, juga ada bagi-bagi sebagai komitmen membantu pemerintah memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Kemarin, mereka melakukan kegiatan serupa dengan menyambangi Kantor Wali Kota Makassar, kantor kelurahan, dan posko kandidat Pilkada Makassar 2020.

Diberitakan sebelumnya, lembaga lain juga melakukan imbauan kepada ASN agar tidak berpolitik praktis di Pilkada Makassar. Imbauan itu berupa pemasangan spanduk di sejumlah ruas jalan di Kota Makassar.

Baca Juga : Pemkot Siapkan Anggaran Pilwali Makassar untuk KPU Sebesar Rp64 Miliar

Editor: Asrul

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Otomotif29 Maret 2024 11:42
Begini Fitur dan Teknologi Motor Listrik EM1 e: dari Honda
Astra Motor Sulsel (Asmo Sulsel) secara resmi membawa motor listrik Honda EM1 e: ke Makassar. Asmo Sulsel resmi merilis motor listrik pertamanya di Ho...
Otomotif29 Maret 2024 08:55
Asmo Sulsel Resmi Perkenalkan Honda EM1 e: dan Honda EM1 e: Plus ke Masyarakat Makassar
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) main dealer sepeda motor Honda untuk wilayah Sulawesi Selatan, Barat, Tenggara, dan Ambon secara resmi meng...
Video28 Maret 2024 23:58
VIDEO: Banjir di Sejumlah Titik di Kota Palopo
SULSELSATU.com – Situasi banjir di beberapa titik di Kota Palopo, Sulawesi Selatan, Kamis (28/3/2024). Dalam video tampak sejumlah ruas jalan te...
OPD28 Maret 2024 23:38
Berkah Ramadan, Tenaga Kontrak Dinkes Makassar Bagi-bagi Takjil Buka Puasa untuk Pengendara
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Tenaga Kontrak Dinas Kesehatan Kota Makassar (Laskar Pelangi) membagikan takjil berbuka puasa kepada pengguna jalan y...