Logo Sulselsatu

Sejumlah Persoalan Ditemukan, Plt Gubernur Sulsel Tunda Pembangunan Twin Tower

Muh Jahir Majid
Muh Jahir Majid

Senin, 26 April 2021 22:54

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Plt Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman angkat bicara terkait kelanjutan pembangunan Twin Tower yang digagas Gubernur Sulsel Non Aktif Nurdin Abdullah.

Andi Sudirman mengaku nasib pembangunan gedung Twin Tower yang bernilai Rp1,9 triliun, hingga saat ini belum jelas karena ada beberapa persoalan.

“Saat ini, lagi tertunda karena ada persoalan,” ungkap Andi Sudirman Sulaiman saat ditemui di kantor Gubernur Sulsel jalan Urip Sumoharjo Makassar, Senin (26/04/2021).

Baca Juga : RS OJK Dengan Anggaran Rp 2 Triliun Dibangun di CPI Akan Layani Pasien BPJS

Lebih lanjut, Ia mengatakan saat ini Inspektorat Sulsel sedang mengkaji legal standing proyek yang terletak di lahan reklamasi Center Point of Indonesia (CPI).

“Kami sedang kaji legal standingnya, inspektorat terus bekerja untuk memastikan legal standingnya dulu,” sebutnya.

Sudirman menambahkan, setelah hasil kajian telah selesai maka barulah Pemprov memutuskan status pembangunan gedung kembar berlantai 36 ini.

Baca Juga : Pemprov Sulsel dan PT Yasmin Sepakat Lanjutkan Reklamasi CPI

“Setelah hasil kajian legal standingnya setelah selesai baru kita duduk bersama untuk membahas kepastian pembangunannya,” Pungkasnya.

Diketahui, mega proyek tersebut akan menghabiskan anggaran pembangunan sebesar Rp1,9 triliun, dengan target pengerjaan selama 18 bulan.

Proyek ini digadang-gadang sebagai salah satu proyek prestisius Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan di masa pemerintahan Nurdin Abdullah.

Baca Juga : Pembangunan Stadion Barombong Tertunda, Wali Kota Danny Sebut Pemprov Fokus Stadion Mattoangin

Jika terwujud, maka Twin Tower akan menjadi gedung yang terintegrasi antara Kantor Gubernur Sulsel, DPRD Sulsel, serta perwakilan kantor Bupati/Wali Kota se-Sulsel.

Tak hanya itu, gedung tersebut juga diklaim akan dilengkapi dengan sejumlah fasilitas seperti mal, hotel dan restoran.

Editor : Jahir Majid

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....
Pendidikan28 Januari 2026 17:32
SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK
SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga sukses menggelar kegiatan Trial Class yang melibatkan siswa dari TK Amaliyah BLKI, TK Negeri Manggala, dan TK Islam At...