Logo Sulselsatu

KPK Periksa “Uji” Putra Nurdin Abdullah dan Plt Gubernur Sulsel

Midkhal
Midkhal

Rabu, 02 Juni 2021 13:30

M Fathul Fauzy alias Uji dan Nurdin Abdullah.
M Fathul Fauzy alias Uji dan Nurdin Abdullah.

SULSELSATU.com, Makassar – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terus mengembangkan kasus korupsi yang menimpa Gubernur Sulsel nonaktif Nurdin Abdullah. Hari ini, tim penyidik KPK kembali melakukan pemeriksaan saksi.

Juru bicara KPK Ali Fikri mengatakan, KPK kembali memeriksa empat saksi terkait dugaan suap dan gratifikasi pengadaan barang dan jasa di Sulsel.

Adapun yang diperiksa yakni, Meikewati Bunadi, Yusuf Tyos, M Fathul Fauzy Nurdin akrab disapa Uji yang merupakan putra bungsu Nurdin Abdullah dan Plt Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman.

Baca Juga : KPK Ungkap Status Ridwan Kamil, Tersangka Atau Saksi?

“Hari ini dijadwalkan pemeriksaan saksi tersangka NA dalam dugaan perkara TPK Suap perizinan dan pembangunan infrastruktur di lingkungan Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan Tahun Anggaran 2020/2021,” kata Ali, Rabu (2/6/2021).

Pemeriksaan dilakukan di Kantor Komisi Pemberantasan Korupsi Jl Kuningan Persada Kavling 4, Setiabudi, Jakarta Selatan. “Pemeriksaan keempat saksi tersebut dilakukan di Kantor KPK,” demikian Ali.

Sebelumnya, Tim penyidik KPK kembali memperpanjang masa penahanan tersangka Nurdin Abdullah dan Edy Rahmat. Penahanan dilakukan hingga 27 Juni mendatang.

Baca Juga : Kejari Tetapkan Mantan Kadis Pertanian dan Peternakan Bantaeng Tersangka, Nama Prof Nurdin Abdullah Ikut Terseret

Alasan perpanjangan penahanan untuk kepentingan penyidikan. Tim penyidik hingga kini masih terus melakukan pengumpulan barang bukti. Penyidik juga masih melakukan pemanggilan saksi-saksi untuk melengkapi berkas perkara.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Penulis : Jahir Majid
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Entertainment02 Mei 2025 13:59
Didukung Penuh Astra Motor Sulsel, Honda Makassar Culinary Night 2025 Sukses Digelar
Honda Makassar Culinary Night (MCN) 2025 sukses digelar pada 25-27 April 2025 di Monumen Mandala....
Berita Utama02 Mei 2025 13:09
Kejari Jeneponto Perkuat Sinergi Lintas Sektor Awasi Aliran Kepercayaan dan Keagamaan di Masyarakat
SULSELSATU.com, JENEPONTO – Kejaksaan Negeri (Kejari) Jeneponto kembali menggelar Rapat Koordinasi Pengawasan Aliran Kepercayaan dan Aliran Keagamaa...
News02 Mei 2025 12:12
CEO Bumi Karsa Terpilih sebagai Ketua Umum DPP AABI 2025-2030
CEO Bumi Karsa Kamaluddin terpilih sebagai Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat (DPP) AABI untuk periode 2025-2030 Minggu (27/4/2025) di Hotel Four Point M...
Bisnis02 Mei 2025 11:24
Kuartal Pertama 2025, Telkom Catat Pendapatan Konsolidasi Rp36,6 Triliun
Pada kuartal I 2025, Telkom membukukan pendapatan konsolidasi sebesar Rp36,6 triliun. EBITDA (Laba sebelum Bunga, Pajak, Depresiasi, dan Amortisasi) k...