Logo Sulselsatu

Sambut Natal 2021, WOM Finance Berbagi Bersama Anak Penyandang Disabilitas SLB Pembina 1 Makassar

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Sabtu, 18 Desember 2021 13:22

WOM Finance bersama anak penyandang disabilitas berfoto bersama di SLB Pembina 1 Makassar (istimewa)
WOM Finance bersama anak penyandang disabilitas berfoto bersama di SLB Pembina 1 Makassar (istimewa)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – PT Wahana Ottomitra Multiartha Tbk (WOM Finance) Kantor Pos (Kapos) Gowa sambut natal 2021 dengan cara berbagi bersama anak-anak penyandang disabilitas di Sekolah Luar Biasa (SLB) Pembina 1 yang terletak di Jl. Daeng Tata, Kota Makassar.

Kegiatan berbagai dengan penyandang disabilitas sebagai langkah WOM Finance mewujudkan cita-cita anak bangsa dan perbaikan kualitas hidup.

WOM Finance menyerahkan 300 paket kado natal yang berisi kebutuhan pokok seperti handuk, susu, biskuit, dan beberapa makanan lainnya.

Baca Juga : Beri Kontribusi Bagi Masyarakat, WOM Finance Bagikan Ratusan Kacamata Bagi Keluarga Prasejahtera

Bantuan diserahkan langsung Deputy Bisnis Unit Head WOM Finance Region Sulawesi, Yahya.

Yahya mengatakan, kegiatan ini merupakan wujud syukur WOM Finance atas berbagai hal yang dilalui tahun 2021.

“Melalui kegiatan ini kami ingin berbagi semangat dan sukacita Natal kepada saudara-saudara kita yang membutuhkan. Kami ingin berbagi berkat yang telah kami terima kepada masyarakat yang membutuhkan,” sambungnya, Sabtu, (18/12/2021).

Baca Juga : Program Sosial WOM Finance Lakukan Perbaikan Fasilitas MCK dan Tempat Wudhu

Penyerahan bantuan kado Natal WOM Finance serentak diilaksanakan pada 10 kota secara serentak, yaitu Balikpapan, Bandung, Yogyakarta, Mojokerto, Medan, Ciputat, Palembang, Palopo, Bekasi dan Medan.

WOM Finance secara berkelanjutan ingin terus berperan aktif dalam usaha peningkatan kualitas hidup komunitas serta inisiatif sosial lainnya. Melalui program ini, perusahaan berharap dapat berbagi kebahagiaan kepada masyarakat di sekitar area kerja perusahaan yang telah ikut menyokong pertumbuhan perusahaan,” pungkas Yahya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....
Pendidikan28 Januari 2026 17:32
SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK
SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga sukses menggelar kegiatan Trial Class yang melibatkan siswa dari TK Amaliyah BLKI, TK Negeri Manggala, dan TK Islam At...