Logo Sulselsatu

PT. Bank Sulselbar Gelar Vaksinasi Covid-19 di Jeneponto Berhadiah Minyak Goreng

Dedy
Dedy

Rabu, 09 Maret 2022 20:00

Pimpinan PT. Bank Sulselbar Cabang Jeneponto, Hasanuddin Mallingkai memberi paket sembako ke masyarakat yang ikut vaksinasi (Dedi)
Pimpinan PT. Bank Sulselbar Cabang Jeneponto, Hasanuddin Mallingkai memberi paket sembako ke masyarakat yang ikut vaksinasi (Dedi)

SULSELSATU.com,Jeneponto – Untuk mendukung capaian vaksinasi pemerintah, PT. Bank Sulselbar Cabang Jeneponto menggelar vaksinasi covid-19 di 2 titik di Jeneponto dengan target sasaran 500 orang.

“Hari ini Bank Sulselbar berkerjasama Dinas Kesehatan melaksanakan kegiatan vaksinasi massal dalam rangka Hari jadi ke 61 Bank Sulselbar,”ujar Pimpinan PT. Bank Sulselbar Cabang Jeneponto, Hasanuddin Mallingkai kepada sulselsatu.com, Rabu (09/03/2022).

Menurut dia, ada dua titik lokasi vaksinasi dengan sasaran 500 orang hari. Keduanya yakni di Kantor Lurah Empoang, Kecamatan Binamu dan Kantor Desa Bontomate’ne, Kecamatan Turatea.

“Kami juga membagikan paket sembako berupa minyak goreng dan gula pasir. Bantuan ini berupa sembako berasal dari CSR (corporate social responsibility),”katanya.

Sementara Juru Bicara Satgas Covid-19 Kabupaten Jeneponto, Suryaningrat kepada sulselsatu.com, mengapresiasi PT. Bank Sulselbar Cabang Jeneponto yang sudah melaksanakan vaksinasi.

“Kami apresiasi atas kegiatan tersebut, semoga kedepan Dinas Kesehatan terus bersinergi dengan Bank Sulselbar,”katanya.

Penulis Dedi

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video24 Januari 2026 21:10
VIDEO: Aksi Pencurian Motor Terekam CCTV di Perumahan Griya Fajar Mas Makassar
SULSELSATU.com – Aksi pencurian sepeda motor terjadi di Jalan Sultan Alauddin, tepatnya di Perumahan Griya Fajar Mas Blok B, Kota Makassar. Peri...
Video24 Januari 2026 19:53
VIDEO: Massa Aksi Cor Jalan Trans Sulawesi, Protes Tuntutan Pemekaran Provinsi Luwu Raya
SULSELSATU.com – Sejumlah massa aksi melakukan aksi pengecoran Jalan Trans Sulawesi di perbatasan Kabupaten Luwu dan Kabupaten Wajo. Aksi terseb...
Makassar24 Januari 2026 13:24
Plt Dirut PDAM Hamzah Ahmad Raih Anugerah Pemimpin BUMD Inspiratif di Peduli Indonesia Awards 2026
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Komitmen menghadirkan layanan air bersih yang inklusif dan berkelanjutan mengantarkan Pelaksana Tugas Direktur Utama PDAM...
Pendidikan24 Januari 2026 11:37
Asmo Sulsel Terus Gencarkan Edukasi Safety Riding hingga SMKN 1 Kendari
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) terus menunjukkan komitmennya dalam membangun budaya keselamatan berkendara yang merata di seluruh wilayah ...