Logo Sulselsatu

Mario David Siap Akomodir Hak Penyandang Disabilitas

Muh Jahir Majid
Muh Jahir Majid

Rabu, 16 Maret 2022 21:03

Anggota DPRD Kota Makassar, Mario David, membuka kegiatan Sosialisasi Perda (Sulselsatu/Jahir Majid)
Anggota DPRD Kota Makassar, Mario David, membuka kegiatan Sosialisasi Perda (Sulselsatu/Jahir Majid)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Anggota DPRD Kota Makassar, Mario David berjanji akan mengakomodir hak-hak penyandang Distibilitas.

Hal tersebut disampaikan Mario saat menggelar Sosialisasi Peraturan Daerah (Perda) Kota Makassar Nomor 6 Tahun 2013, Tentang Pemenuhan Hak-Hak Penyandang Disabilitas, yang digelar di Hotel Maxone Makassar, Rabu, (16/03/2022).

Ia mengaku akan menyiapkan berbagai program untuk memenuhi hak hak penyandang disabilitas. Salah satunya adalah memberikan pelatihan vokasi dan peningkatan kompetensi.

Baca Juga : Dituding Biang Kerok Kekalahan SEHATI di Pilwalkot Makassar, Mario David Lapor Polisi

“Kita akan buatkan program pembuatan UMKM, dan saya akan perjuangan di DPRD untuk modal, Kita buatkan pelatihan, kita siapkan alat dan tempat, tapi harus ada keterampilan dulu” katanya.

Lebih lanjut, Anggota DPRD Fraksi Partai Nasdem menjelaskan pelatihan vokasi dan peningkatan kompetensi untuk penyandang disabilitas, sebagai salah satu cara membantu penyerapan tenaga kerja dengan disabilitas masuk ke pasar kerja.

Baca Juga : Mario David Ingatkan Camat Lurah Tak Berpolitik Praktis di Pilwali Makassar

Tidak hanya itu, dia juga akan membantu dalam penyaluran tenaga kerja disabilitas yang telah menyelesaikan pelatihan vokasi dan peningkatan kompetensi ke industri yang membutuhkan.

“Kita buatkan pelatihan, kita siapkan alat dan tempat, tapi harus ada keterampilan dulu”ungkapnya.

Legislator dua periode itu juga mendorong penyandang disabilitas untuk meningkatkan kreatifitas, serta mengasah keahlian, apapun itu.

Baca Juga : Cerita Mario David Awal Mula Terjun ke Politik Hingga Jadi Anggota DPRD Makassar

Sementara itu, Shinta Mashita Molinal, mengaku penyandang disabilitas memiliki kesempatan yang sama dengan masyarakat pada umumnya.

“Bahwa yang kita tau penyandang disabilitas memiliki kesamaan kesempatan, aksesibilitas, habilitasi dan rehabilitasi pemenuhan taraf kesejahteraan, perlindungan khusus,” jelasnya.

Baca Juga : Mario David Bicara Pentingnya Pendidikan untuk Generasi Penerus Bangsa

Dia mengatakan bahwa segala fasilitasi sosial yang disiapkan atau yang akan dibangun oleh pemerintah baik di bidang pendidikan maupun kesehatan harus dirasakan oleh masyarakat penyandang disabilitas.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video07 Mei 2025 19:43
VIDEO: Prabowo Sambut Bill Gates di Istana, Bahas Kerja Sama Strategis
SULSELSATU.com – Presiden RI Prabowo Subianto menerima kunjungan kehormatan pendiri Gates Foundation, Bill Gates, di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (...
OPD07 Mei 2025 19:11
Ketua DPRD Makassar Supratman Dukung Pemilihan Langsung RT/RW, Desak Pemkot Tepati Janji
SULSELSATU.com,MAKASSAR – Ketua DPRD Kota Makassar, Supratman, menyatakan dukungan penuh terhadap rencana Pemerintah Kota Makassar yang akan men...
Sulsel07 Mei 2025 19:07
Bupati Syaharuddin Alrif Tebar 286 Ribu Bibit Ikan di Danau Sidenreng untuk Dukung Ketahanan Pangan
SULSELSATU.com, SIDRAP — Pemerintah Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap) terus mendorong ketahanan pangan berbasis perairan dengan menebar 286 ribu ...
Bisnis07 Mei 2025 18:51
Bukit Baruga Kenalkan Klaster Baru, Gelar Product Knowledge New Cluster Golden Royale
Bukit Baruga kembali memperkenalkan klaster terbarunya melalui Product Knowledge New Cluster Golden Royale di Saoraja Ballroom...