Logo Sulselsatu

Suardi Saleh Serahkan Bantuan Ke Korban Bencana di Empat Kecamatan Kabupaten Barru

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Selasa, 14 Februari 2023 18:42

Bupati Barru Suardi Saleh sarahkan bantuan untuk korban bencana (Foto: Istimewa).
Bupati Barru Suardi Saleh sarahkan bantuan untuk korban bencana (Foto: Istimewa).

SULSELSATU.com, BARRUBupati Barru Suardi Saleh dan Baznas menyerahkan bantuan tunai kepada korban bencana pada empat kecamatan di Kabupaten Barru, Selasa (14/2/2023).

Keempat kecamatan ini terdiri dari 22 KK kecamatan Mallusetasi, 34 KK kecamatan Soppeng Riaja, dan 19 KK Kecamatan Balusu dan 26 KK Kecamatan Tanete Rilau.

Suardi Saleh mengapresiasi kinerja yang selama ini dijalankan Baznas Barru dalam melayani dan menghimpun zakat serta mampu melaksanakan program yang tepat sasaran.

Baca Juga : Asmo Sulsel Bantu Korban Bencana Banjir di Makassar, Ada Sembako dan Servis Kunjung

“Untuk saudara kami yang terkena dampak bencana kemarin, untuk tetap waspada. Bantuan ini jika dilihat dari nilainya tidak seberapa tapi semoga tetap menjadi bantuan yang sedikit meringankan beban pasca bencana,” kata Suardi.

Ia turut mengingatkan kepada yang hadir jika cuaca extrem dari perkiraan BMKG masih akan berlangsung beberapa hari kedepan. Sehingga Pemerintah terus memastikan agar semua bisa lebih waspada.

“Untuk lurah dan kepala desa agar memastikan wilayahnya yang rawan bencana agar terus dipantau. Termasuk memperbanyak program kerja bakti pada wilayah-wilayah yang rawan bencana,” ujarnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Penulis : Asriadi Rijal
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

News15 Mei 2025 14:34
Archipelago Perkuat Komitmen Inklusivitas, Buka Peluang Kerja Luas bagi Penyandang Disabilitas
SULSELSATU.com, JAKARTA – Archipelago International, operator hotel terbesar di Asia Tenggara, kembali menunjukkan komitmennya dalam menciptakan lin...
News15 Mei 2025 14:28
SheHacks 2025, Indosat Hadirkan Gerakan #UnlockingShe untuk Pemberdayaan Perempuan
Setelah lima tahun hadir sebagai program berbasis teknologi yang mendukung pemberdayaan perempuan, SheHacks resmi bertransformasi menjadi gerakan nasi...
Berita Utama15 Mei 2025 13:26
Galian C Ilegal Nekat Beroperasi di Belakang Kantor Desa, Polres Jeneponto Bertindak!
SULSELSATU.com, JENEPONTO – Aparat Kepolisian Resor (Polres) Jeneponto melalui Unit Tindak Pidana Tertentu (Tipidter) Satuan Reserse Kriminal (Satre...
Makassar15 Mei 2025 12:14
Merespon Putusan Kasus Nomor Cantik di PN Makassar, Telkomsel Ajukan Keberatan
Telkomsel memastikan bakal menempuh upaya hukum usai dinyatakan bersalah oleh Pengadilan Negeri (PN) Makassar dalam kasus nomor cantik yang diajukan w...