Logo Sulselsatu

Danny Pomanto Senang PHDI Bantu Program Penguatan Keimanan Umat

Asrul
Asrul

Kamis, 25 Januari 2024 12:54

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto senang dan turut mensupport rangkaian kegiatan Hari Raya Nyepi Tahun Baru Caka 1946/2024 Masehi yang akan diselenggarakan Parisada Hindu Dharma Indonesia (PHDI).

Hari Raya Nyepi yang jatuh pada 11 Maret mendatang akan diisi dengan banyak rangkaian kegiatan, seperti lomba-lomba keagamaan, bakti sosial hingga jalan santai.

Danny Pomanto sapaan akrabnya mengaku senang dengan lomba membaca kitab sebagaimana yang dipaparkan panitia.

Baca Juga : Puluhan Tahun PSU Belum Diserahkan, Pemkot Makassar Ultimatum Pihak PT GMTD

Ia bilang, langkah itu sejalan dengan program Pemkot Makassar yakni perkuatan keimanan umat.

“Saya senang kalau ada perlombaan baca Kitab Weda. Itu luar biasa sekali. Ini sejalan dengan program perkuatan keimanan umat,” aku Danny pada sela-sela menerima audiensi PHDI di Kantor Balai Kota, Kamis, (25/01/2024).

Ia menuturkan perkuatan keimanan umat pada saat ini sangat penting. Lantaran, menurutnya moralitas di dunia kini di ambang kehancuran terutama di Eropa.

Baca Juga : Jembatan Kembar Barombong Disiapkan, Pemkot Makassar Rampungkan Urusan Lahan

Pun, dia menegaskan bahwa Pemkot Makassar melalui Kesra terus mendukung seluruh umat beragama dalam menjalankan peribadatannya.Dari bantuan kelembagaan hingga sekolah.

Selain itu, Danny juga mengajak umat Hindu di Kota Makassar memperkuat toleransi antarumat beragama dan menggelorakan Pemilu damai.

Dia berharap tokoh Hindu mengajak umat Hindu berpartisipasi aktif dalam Pemilu serentak 14 Februari 2024. Untuk memilih pemimpin yang baik untuk daerah dan bangsa.

Baca Juga : Komitmen Taat Bayar Pajak, Claro Makassar Raih Penghargaan Tax Award 2025

Hadir pada kesempatan itu, Ketua Panitia, Gusti Ayu Uik Astuti bersama Ketua Paruman Walaka Parisada Hindu Dharma Indonesia (PHDI) Sulsel, I Nyoman Sumarya, Sekertaris PHDI Sulsel, I Ketut Bali Putra;

Ketua PHDI Kota Makassar, Dewa Nyoman Mahenedra Jaya, Ketua Lembaga Pengembangan Dharma Gita (LPDG) Kota Makassar, Nyoman Yuliadi, Ketua DPC Prajaniti Hindu Kota Makassar.

Untuk perayaan Nyepi kali ini, upacara lebih banyak dipusatkan di Pura Giri Natha Makassar, di Jalan Perintis Kemerdekaan Nomor 162 Makassar.

Baca Juga : Munafri Bahas Kerjasama dengan Yokohama, Kawasaki, iForcom dan Nippon Koei Urban Space

Selain ritual keagamaan, panitia perayaan Hari Raya Nyepi juga menggelar berbagai kegiatan termasuk kegiatan sosial seperti bersih-bersih rumah ibadah, jalan santai, donor darah, pemeriksaan kesehatan gratis dan UGD, malasti, pangerupukan, dan Dharmasanti.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Penulis : Andi Baso Mappanyompa
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....
Pendidikan28 Januari 2026 17:32
SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK
SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga sukses menggelar kegiatan Trial Class yang melibatkan siswa dari TK Amaliyah BLKI, TK Negeri Manggala, dan TK Islam At...