Logo Sulselsatu

Penutupan Pelatihan Kesamaptaan, Petugas Pemasyarakatan Diharapkan Dapat Tingkatkan Sikap Disiplin

Asrul
Asrul

Rabu, 22 Mei 2024 16:48

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kepala Bidang Pelayanan Tahanan, Kesehatan, Pengelolaan Barang Sitaan, Barang Rampasan Negara dan Keamanan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Selatan (Kanwil Kemenkumham Sulsel), Surianto meminta kepada para petugas meningkatkan sikap disiplin mulai dari disiplin waktu, pemakaian seragam yang sesuai dengan aturan yang berlaku dan yang lainnya sehingga terbangun profesionalisme dan citra positif bagi petugas pemasyarakatan.

Hal ini diungkapkan Surianto saat menutup pelatihan kesamaptaan Pelatihan Fisik, Mental dan Disiplin bagi Pegawai Pemasyarakatan di lingkungan Kanwil Kemenkumham Sulsel di Markas Batalion A Pelopor Satuan Brimob Polda Sulsel, Rabu (22/5/2024).

Kegiatan yang berjalan selama 3 hari ini diikuti sebanyak 25 orang anggota jaga Lapas/Rutan dan LPKA Se-Sulawesi Selatan.

Baca Juga : Kanwil Kemenkum Sulsel Ikuti Kick Off Pelatihan Paralegal sebagai Upaya Tingkatkan Pemberian Bantuan Hukum

Surianto dalam sambutannya mengapresiasi para peserta pelatihan Fisik, Mental dan Disiplin karena sudah mengikuti kegiatan dengan sungguh-sungguh.

Surianto mengatakan bahwa tidak semua ilmu yang diperoleh peserta pada latihan kesamaptaan disampaikan di UPT, semisal turun dari dinding yang tidak perlu diajarkan, sampaikan hal yang berkaitan dengan kedisiplinan.

“disiplin adalah sikap dan perasaan taat terhadap norma yang menjadi kewajibannya” ujar surianto

Baca Juga : Ekosistem KI Nasional Diperkuat, Pemerintah Susun Strategi Jangka Panjang

Surianto juga menyampaikan terima kasih kepada Satuan Brimob polda sulsel atas waktu dan tempat serta tenaga yang telah diberikan. Semoga kerjasama dalam kegiatan bermanfaat seperti ini dapat dilanjutkan secara terus menerus.

Pelaksanaan penutupan Pelatihan kesamaptaan turut dihadiri oleh para Kepala Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan di sekitar kota Makassar dan tim dari Batalion A Pelopor Satuan Brimob Polda Sulsel.

Kepala Kantor Wilayah, Liberti Sitinjak juga mengapresiasi jajarannya yang telah mengikuti pelatihan kesampataan ini.

Baca Juga : Dikukuhkan Sebagai Ketua DWP Kanwil Kemenkum Sulsel, Syamsidar Andi Basmal Siap Wujudkan Visi dan Misi Organisasi

“Sikap seperti ini sangat dibutuhkan sebagai petugas pemasyarakatan. Tetap jaga kedisiplinan dalam bertugas agar dapat menjaga Keamanan dan Ketertiban di Lapas dan Rutan,” Ungkap Liberti dalam keterangannya terpisah di Kanwil Kemenkumham Sulsel.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar29 Januari 2026 13:46
Wali Kota Makassar Minta RKPD 2027 Fokus pada Dampak dan Keberlanjutan
SULSELSATU.com MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar mulai mematangkan arah pembangunan tahun 2027 melalui Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal ...
Sulsel29 Januari 2026 09:36
Komitmen Jamin Kesehatan Masyarakat, Gowa Raih UHC Award Kategori Pratama 2026
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa meraih Penghargaan Universal Health Coverage (UHC) Kategori Pratama pada Penerimaan Penghargaan UHC Award 2026 dira...
Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....