Logo Sulselsatu

Apel Pagi Tanamkan Jiwa Disiplin dan Integritas

Asrul
Asrul

Senin, 30 September 2024 09:17

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Ham Sulawesi Selatan pimpin apel pagi, Senin(30/9/2024) di pelataran Kanwil Sulsel.

Taufiqurrakhman mengatakan, Apel pagi merupakan sarana untuk menanamkan jiwa disiplin, meningkatkan integritas dan menaati aturan yang telah ditetapkan oleh organisasi.

“Pagi ini saya memberikan apresiasi kepada seluruh pegawai yang tetap konsisten mengikuti apel pagi. Apresiasi juga kepada seluruh pegawai yang hari ini telah tertib dalam berpakaian dinas,” kata Taufiqurrakhman.

Baca Juga : Kanwil Kemenkum Sulsel Ikuti Kick Off Pelatihan Paralegal sebagai Upaya Tingkatkan Pemberian Bantuan Hukum

Selanjutnya ia meminta agar para pimpinan dapat memperhatikan anggotanya yang tidak mengikuti apel. “Bagi pegawai yang tidak mengikuti apel wajib untuk meminta ijin pada atasannya,” ujar Taufiqurrakhman

Menurut Kakanwil Taufiqurrakhman, apel pagi ini juga dipergunakan untuk melakukan koordinasi, menanamkan nilai – nilai integritas, melaksanakan evaluasi pekerjaan, meningkatkan semangat kebersamaan dan kekompakan serta sebagai ajang pengarahan kerja bagi pegawai dari pimpinan,” terang Taufiqurrakhman

Untuk itu, kiranya seluruh pegawai harus sadar akan pentingnya melaksanakan apel pagi ini yang salah satunya membentuk sikap disiplin, dimana dengan kedisiplinan akan meningkatkan kinerja dan berpengaruh terhadap hasil kerja pegawai tentunya akan mendorong Kanwil Sulsel mewujudkan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM)

Baca Juga : Ekosistem KI Nasional Diperkuat, Pemerintah Susun Strategi Jangka Panjang

Lebih lanjut, Taufiqurrakhman meminta agar keseharian pegawai diisi dengan hal – hal yang produktif khususnya dalam menyelesaikan pekerjaan. “Sebagai ASN hendaknya kita bekerja dengan professional, melaksanakan pekerjaan dengan efektif dan efisien dengan ouput yang terukur,” jelas Taufiqurrakhman

Hal lain yang menjadi perhatian penting Kakanwil yakni terkait dengan penyerapan anggaran Kanwil Kemenkumham Sulsel yang harus terus ditingkatkan dan di optimalkan.

“Untuk para kepala divisi agar mengarahkan jajarannya untuk mengecek kegiatan – kegiatan yang belum terlaksana agar segera dilaksanakan sehingga dapat meningkatkan penyerapan anggaran Kanwil Sulsel mengingat penyerapan anggaran juga merupakan salah satu indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran (IKPA),” ungkap Taufiqurrakhman

Baca Juga : Dikukuhkan Sebagai Ketua DWP Kanwil Kemenkum Sulsel, Syamsidar Andi Basmal Siap Wujudkan Visi dan Misi Organisasi

Apel pagi pegawai dihadiri oleh Para Pimti Pratama, Pejabat Administrator dan Pengawas, dan Seluruh Pegawai Kanwil.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....
Pendidikan28 Januari 2026 17:32
SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK
SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga sukses menggelar kegiatan Trial Class yang melibatkan siswa dari TK Amaliyah BLKI, TK Negeri Manggala, dan TK Islam At...