Logo Sulselsatu

Peningkatan Kinerja Humas Pemasyarakatan Sulsel Melalui Asistensi Media

Asrul
Asrul

Kamis, 24 Oktober 2024 11:36

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Direktorat Jenderal Pemasyarakatan melalui Kelompok Kerja Kehumasan, yang dipimpin PJ Bidang Informasi, JP Budi Waskito, menyelenggarakan Asistensi Kehumasan bertema “Optimalisasi Media Sosial dan Publikasi dalam Pemasyarakatan.”

Kegiatan ini bertujuan meningkatkan kinerja humas di Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan di lingkungan Kemenkum HAM Sulawesi Selatan.

Sebanyak 24 pegawai dari 12 UPT hadir langsung di Aula Lapas Kelas I Makassar. Mereka berasal dari berbagai lembaga, termasuk Lapas Narkotika, Perempuan Sungguminasa, dan LPKA Maros. Selain itu, 17 UPT lain dari seluruh wilayah Sulsel mengikuti kegiatan ini secara virtual, di antaranya dari Lapas Bulukumba, Parepare, hingga Rutan Bantaeng.

Baca Juga : Kanwil Kemenkum Sulsel Ikuti Kick Off Pelatihan Paralegal sebagai Upaya Tingkatkan Pemberian Bantuan Hukum

Kepala Divisi Pemasyarakatan, Agung Aribawa, membuka acara dengan menekankan pentingnya sinkronisasi tugas dan fungsi kehumasan. Menurutnya, kehumasan berperan vital dalam menjaga citra pemasyarakatan di masyarakat, baik di tingkat pusat maupun daerah.

“Para petugas humas harus memiliki pemahaman yang sama dalam pengambilan gambar, penyusunan berita, hingga penanganan manajemen krisis,” ujarnya.

Kegiatan ini menghadirkan tiga narasumber profesional: Pravitea Yulia Adhiatma, Irma Rachmani, dan M. Ridha Intifdha. Mereka membahas berbagai topik, mulai dari editorial plan, psikologi konten media sosial, hingga strategi branding dan etika kehumasan. Peserta diberi pemahaman mendalam tentang bagaimana membangun konten yang menarik dan efektif di media sosial.

Baca Juga : Ekosistem KI Nasional Diperkuat, Pemerintah Susun Strategi Jangka Panjang

Selain itu, acara ini turut dihadiri oleh Kalapas Kelas I Makassar, Teguh Pamuji, dan pejabat terkait lainnya. Mereka mendukung penuh program peningkatan kapasitas humas ini, yang dinilai sebagai langkah strategis untuk meningkatkan keterbukaan informasi dan membangun hubungan positif dengan publik.

Kakanwil Sulsel, Taufiqurrakhman, dalam kesempatan terpisah menegaskan bahwa humas UPT harus mampu bertransformasi mengikuti perkembangan zaman.

“Humas adalah garda terdepan dalam membangun kepercayaan masyarakat terhadap pemasyarakatan. Oleh karena itu, peningkatan kapasitas dan profesionalisme menjadi hal mutlak,” tegasnya.

Baca Juga : Dikukuhkan Sebagai Ketua DWP Kanwil Kemenkum Sulsel, Syamsidar Andi Basmal Siap Wujudkan Visi dan Misi Organisasi

Dengan adanya asistensi ini, diharapkan seluruh petugas kehumasan di UPT Pemasyarakatan Sulsel dapat lebih profesional dalam menyampaikan informasi dan membangun citra positif pemasyarakatan di mata publik.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....
Pendidikan28 Januari 2026 17:32
SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK
SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga sukses menggelar kegiatan Trial Class yang melibatkan siswa dari TK Amaliyah BLKI, TK Negeri Manggala, dan TK Islam At...