Logo Sulselsatu

PDI Perjuangan Siapkan Juru Kampanye di 24 Kabupaten dan Kota se-Sulsel

Asrul
Asrul

Senin, 04 November 2024 13:57

Pelatihan juru kampanye DPD PDIP Sulsel di Makassar. Foto/SS
Pelatihan juru kampanye DPD PDIP Sulsel di Makassar. Foto/SS

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Menjelang Pilgub dan Pilkada serentak pada 27 November 2024 di Sulawesi Selatan, DPD PDI Perjuangan Sulsel menguatkan mesin partainya melalui pelatihan Juru Kampanye Daerah di Hotel Liberta Makassar, Senin (4/11/2024).

Pelatihan ini diikuti oleh seluruh DPC dari 24 kabupaten/kota se-Sulsel.

Kegiatan ini dihadiri Kepala Badan Riset dan Analisis Kebijakan Pusat PDI Perjuangan Andi Widjajanto, bersama Sekretaris PDI Perjuangan Sulsel Rudy Pieter Goni, Ketua Bappilu Sulsel Risfayanti Muin, serta sejumlah anggota DPRD Sulsel dari fraksi PDI Perjuangan.

Baca Juga : PDIP Jadwalkan Rakernas I Besok, Bahas Sikap Politik Partai

Andi Widjajanto mengungkapkan bahwa pelatihan ini berfokus pada strategi pemenangan di Pilkada Serentak, termasuk evaluasi elektoral internal PDI Perjuangan.

“Kami memantapkan strategi dan pesan yang akan dibawa paslon serta tim kampanye saat mendekati pemilih langsung di lapangan,” ujarnya.

Ia menambahkan bahwa kesiapan PDI Perjuangan di Tempat Pemungutan Suara (TPS) sudah sangat matang, termasuk penguatan saksi di setiap TPS.

Baca Juga : 2 Legislator PDIP Makassar “Naik Kelas” Jadi Pengurus Provinsi Dampingi ARW

“PDI Perjuangan menyiapkan saksi sejak awal, bahkan sebelum paslon ditetapkan,” jelas mantan Gubernur Lemhanas itu.

Menurutnya, PDI Perjuangan memiliki struktur organisasi yang rapi dan strategi yang terus disesuaikan dengan kondisi lapangan untuk mengoptimalkan hasil di hari pemungutan suara.

Andi juga mengamati dinamika politik yang cukup berbeda antara Pemilu 14 Februari dan Pilkada Serentak 27 November ini, terutama karena partai pengusung di tingkat nasional memiliki koalisi berbeda di daerah.

Baca Juga : ARW Terpilih Lagi di Konferda, 3 Periode Pimpin PDIP Sulsel

Di sisi lain, Wakil Ketua PDI Perjuangan Sulsel, Iqbal Arifin, menambahkan bahwa meski koalisi untuk gubernur, wali kota, dan bupati berbeda-beda, PDI Perjuangan tetap optimis.

“Kader kami di daerah harus mampu memainkan strategi yang tepat untuk mencapai kemenangan,” katanya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video24 Januari 2026 19:53
VIDEO: Massa Aksi Cor Jalan Trans Sulawesi, Protes Tuntutan Pemekaran Provinsi Luwu Raya
SULSELSATU.com – Sejumlah massa aksi melakukan aksi pengecoran Jalan Trans Sulawesi di perbatasan Kabupaten Luwu dan Kabupaten Wajo. Aksi terseb...
Makassar24 Januari 2026 13:24
Plt Dirut PDAM Hamzah Ahmad Raih Anugerah Pemimpin BUMD Inspiratif di Peduli Indonesia Awards 2026
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Komitmen menghadirkan layanan air bersih yang inklusif dan berkelanjutan mengantarkan Pelaksana Tugas Direktur Utama PDAM...
Pendidikan24 Januari 2026 11:37
Asmo Sulsel Terus Gencarkan Edukasi Safety Riding hingga SMKN 1 Kendari
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) terus menunjukkan komitmennya dalam membangun budaya keselamatan berkendara yang merata di seluruh wilayah ...
Pendidikan24 Januari 2026 11:27
Asmo Sulsel Tanamkan Kesadaran Safety Riding di SMK Satria Kendari
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) terus memperluas jangkauan edukasi keselamatan berkendara kepada generasi muda....