Logo Sulselsatu

Makan dan Kumpulkan Stempel di TSM Culinary Passport, Berhadiah Voucer Belanja dan Hotel

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Selasa, 18 Februari 2025 15:43

Program TSM Culinary Passport siapkan berbagai hadiah menarik. Foto: Istimewa.
Program TSM Culinary Passport siapkan berbagai hadiah menarik. Foto: Istimewa.

SULSELSATU.com, MAKASSARTrans Studio Mall (TSM) Makassar kembali menghadirkan program kuliner spesial bertajuk TSM Culinary Passport pada 14 Maret 2025 mendatang.

Program ini memberikan kesempatan bagi para pengunjung untuk menikmati hidangan lezat dari berbagai negara di tenant pilihan di TSM Makassar.

Sekaligus, memberikan kesempatan kepada pengunjung untuk mendapatkan berbagai hadiah menarik.

Baca Juga : Operasi Lutut Robotik Pertama di Indonesia Timur Kini Hadir di Siloam Hospitals Makassar

Nikmati pengalaman kuliner istimewa dengan mencicipi hidangan khas dari berbagai negara di tenant pilihan, seperti Deuseyo Korean BBQ & Jjigae yang menghadirkan cita rasa autentik Korea.

Kemudian Tempura High dengan sajian khas Jepang, Yakun Kaya Toast yang menawarkan sarapan ala Singapura, Liang Sandwich & Teazzi dengan menu Taiwan yang menggugah selera, serta Suki Nusantara yang menghidangkan steamboat khas Indonesia.

Selain itu, Pan & Co menyajikan fluffy pancake ala Jepang, Thirty Bumbu menghadirkan beragam hidangan nusantara, Yakiniku Like menawarkan pengalaman BBQ ala Jepang.

Baca Juga : Maju Pilketos SMA Bosowa Makassar, Muqaddimal Mukrimin Siapkan Visi Misi Kembangkan Potensi Siswa

Lalu ada XO Suki dengan pilihan hotpot yang kaya rasa, dan Ayam Bakar Tolak Pinggang yang siap memanjakan lidah dengan sajian ayam panggang bercita rasa khas.

Program ini terbuka untuk seluruh pengunjung TSM Makassar. Untuk berpartisipasi, pengunjung cukup melakukan transaksi minimum Rp100 ribu di salah satu tenant tersebut, lalu membawa TSM Culinary Passport ke Booth Customer Service untuk mendapatkan stempel.

Stempel hanya bisa diperoleh pada hari yang sama dengan transaksi, dan pengunjung dapat mengumpulkan maksimal satu stempel per hari.

Baca Juga : Bertema Double One dan Double Impact, SMP Telkom Makassar Maknai Usia 11 Tahun Jadi Gerakan

Tiga pengunjung pertama setiap hari yang mendapatkan stempel pertama akan menerima voucher free parkir yang berlaku di hari yang sama.

Tiga pengunjung pertama yang berhasil mengumpulkan lima stempel akan mendapatkan voucher belanja JD Sport senilai Rp500 ribu selama periode program berlangsung.

Sementara itu, pengunjung yang berhasil mengumpulkan sepuluh stempel berhak mengikuti Lucky Dip dengan kesempatan memenangkan voucher menginap di Hotel Hyatt Place Makassar serta hadiah menarik lainnya.

Baca Juga : Lewat Kampanye Nasional A Sweet Affair, ARTOTEL Dine Gandeng Magnum Hadirkan Menu Spesial

Program ini hanya berlaku pada hari weekdays (Senin-Jumat) selama periode program berlangsung.

Public Relations Executive TSM Makassar Rizky Maulidiana Haris menyampaikan, program ini merupakan bagian dari komitmen TSM Makassar untuk menghadirkan pengalaman berbelanja dan bersantap yang lebih menarik bagi pengunjung.

“Kami menghadirkan program ini bagi pengunjung yang gemar berwisata kuliner, sekaligus ingin menikmati pengalaman mencicipi beragam hidangan dari berbagai negara. Selain memanjakan lidah, TSM Culinary Passport juga memberikan kesempatan bagi pengunjung untuk mendapatkan berbagai hadiah menarik. Kami berharap program ini semakin menambah keseruan berburu kuliner di TSM Makassar,” ujarnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....
Pendidikan28 Januari 2026 17:32
SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK
SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga sukses menggelar kegiatan Trial Class yang melibatkan siswa dari TK Amaliyah BLKI, TK Negeri Manggala, dan TK Islam At...