Logo Sulselsatu

Satu Tahun Terakhir, Satgas Pasti Berhasil Tutup 3.517 Pinjol Ilegal

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Kamis, 13 Maret 2025 20:33

Media briefing OJK membahas perkembangan terkini penanganan kegiatan usaha tanpa izin di sektor keuangan. Foto: Istimewa.
Media briefing OJK membahas perkembangan terkini penanganan kegiatan usaha tanpa izin di sektor keuangan. Foto: Istimewa.

SULSELSATU.com, JAKARTA – Satuan Tugas Pemberantasan Aktivitas Keuangan Ilegal (Satgas Pasti) selama periode Januari 2024 hingga Februari 2025 telah berhasil menutup 3.517 pinjaman online (pinjol) ilegal.

Selain pinjol ilegal, Satgas Pasti juga berhasil menghentikan 519 penawaran investasi ilegal.

Total, ada 4.036 entitas keuangan ilegal yang berhasil ditemukan dan dihentikan Satgas Pasti selama periode tersebut.

Baca Juga : OJK Bersama Satgas PASTI Perkuat Kolaborasi Berantas Keuangan Ilegal di Sulsel

Satgas PASTI merupakan forum koordinasi yang terdiri dari otoritas sektor keuangan, kementerian, dan lembaga negara untuk melakukan pencegahan dan penanganan kegiatan usaha tanpa izin di sektor keuangan.

Kepala Eksekutif Pengawas Perilaku Pelaku Usaha Jasa Keuangan, Edukasi, dan Pelindungan Konsumen Otoritas Jasa Keuangan Friderica Widyasari Dewi mengatakan, rinciannya ada 3.517 aplikasi atau website atau konten ilegal yang berhasil diblokir.

“Selain aplikasi dan website ilegal, juga diblokir 117 rekening bank dan 1.330 nomor telepon atau WA,” kata Friderica Widyasari saat media briefing pada Selasa (11/3/2025).

Baca Juga : Resmi Jadi Kepala OJK Sulselbar Baru, Moch Muchlasin Siap Perkuat Kolaborasi Percepat Pertumbuhan Ekonomi

Friderica juga menyebutkan, pada tahun ini, hingga Februari 2025 sudah ada 587 pinjol ilegal yang diberhentikan. Kemudian, investasi ilegal sudah ditemukan hingga 209 penawaran.

Di Sulsel, Satgas Pasti mencatat ada 44 pengaduan investasi ilegal dan ada 491 laporan untuk pinjol ilegal yang masuk selama periode tahun 2024 hingga Februari 2025.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Entertainment21 Maret 2025 04:05
Tayang Lebaran 2025, Starvision Angkat Kisah Cinta Raim Laode ke Layar Lebar dalam Film Komang
Starvision mempersembahkan film Komang yang diangkat dari kisah nyata Raim Laode dan istrinya Komang Ade Widiandari....
OPD20 Maret 2025 23:35
Ratusan Mahasiswa Kepung DPRD Sulsel, Suarakan Penolakan Terhadap Revisi UU TNI
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Ratusan mahasiswa dari Aliansi Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) se-Kota Makassar menggelar aksi demonstrasi di depan Gedun...
Pendidikan20 Maret 2025 23:05
Sulsel Luncurkan Collaborative Digital Class 2025, Siapkan Talenta Digital Tanpa APBD
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wakil Gubernur Provinsi Sulawesi Selatan (Wagub Sulsel), Fatmawati Rusdi, mengapresiasi peluncuran program Collaborative ...
Politik20 Maret 2025 23:01
Demokrat Sulsel Refleksi Kebersamaan dalam Peringatan Nuzulul Qur’an
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat Sulawesi Selatan menggelar peringatan Nuzulul Qur’an pada malam ke-20 Ramad...