Logo Sulselsatu

Kanwil Kemenkum Sulsel-BBPVP Makassar Kolaborasi Perkuat Pemahaman Apostille dan Perseroan Perorangan

Asrul
Asrul

Minggu, 16 Maret 2025 23:00

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum (Kanwil Kemenkum) Sulawesi Selatan (Sulsel), Andi Basmal, Minggu (16/3/2025), mengatakan bahwa beberapa waktu lalu telah mengutus Kepala Bidang Layanan AHU untuk berkoordinasi dengan Balai Besar Pelatihan Vokasi dan Produktivitas (BBPVP) Makassar untuk membahas sinergi dalam layanan Administrasi Hukum Umum (AHU).

Fokus utama pertemuan tersebut adalah dilakukannya kerjasama untuk meningkatkan pemahaman mengenai layanan Apostille dan Perseroan Perorangan bagi peserta pelatihan vokasi serta pelaku usaha yang dilatih BBPVP Makassar.

Pertemuan yang berlangsung di BBPVP Makassar ini dihadiri oleh Muh. Tahir selaku Kepala Bidang Layanan AHU Kanwil Kemenkum Sulsel, Pelaksana Pada divisi pelayanan Hukum serta jajaran BBPVP Makassar.

Baca Juga : Prestasi Pengelolaan Anggaran, Kanwil Kemenkum Sulsel Terbaik IKPA TA 2025

Dalam diskusi tersebut, kedua pihak membahas pentingnya legalitas dokumen dalam skala internasional melalui layanan Apostille, serta kemudahan mendirikan usaha secara mandiri melalui skema Perseroan Perorangan.

Kepala Kanwil Kemenkum Sulsel, Andi Basmal, dalam keterangannya menjelaskan bahwa layanan Apostille menjadi solusi bagi masyarakat yang membutuhkan pengesahan dokumen agar diakui secara global.

“Apostille mempermudah pengurusan dokumen seperti ijazah, akta kelahiran, dan dokumen hukum lainnya untuk keperluan luar negeri tanpa perlu legalisasi bertingkat. Ini sangat relevan bagi lulusan pelatihan vokasi yang ingin bekerja atau melanjutkan pendidikan di luar negeri,” ujar Andi Basmal.

Baca Juga : Andi Basmal Ajak Notaris dan PPAT Perkuat Kebersamaan di Natal Oikumene

Sementara untuk perseroan perorangan sendiri diperuntukan bagi lulusan BBPVP Makassar yang ingin menjadi wirausahawan mandiri

Adapun dalam pertemuan tersebut, Kepala BBPVP Makassar, La Ode Haji Polondu, menyambut baik akan dilaksanakannya kerja sama ini.

Sebagai tindak lanjut, kedua pihak berencana melakukan penandatangan MoU terkait layanan Apostille dan Perseroan Perorangan bagi peserta pelatihan vokasi. Diharapkan, kolaborasi ini dapat memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....
Pendidikan28 Januari 2026 17:32
SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK
SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga sukses menggelar kegiatan Trial Class yang melibatkan siswa dari TK Amaliyah BLKI, TK Negeri Manggala, dan TK Islam At...