Logo Sulselsatu

Temui Bahlil Lahadalia, Munafri Arifuddin Janji Kembalikan Kejayaan Golkar di Sulsel

Asrul
Asrul

Rabu, 16 April 2025 18:15

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Ketua DPD II Partai Golkar Kota Makassar, Munafri Arifuddin, memperkuat sinyal politiknya untuk maju sebagai calon Ketua DPD I Golkar Sulawesi Selatan. Usai Idulfitri, Munafri yang akrab disapa Appi menemui Ketua Umum DPP Golkar, Bahlil Lahadalia, di Jakarta.

Dalam pertemuan tersebut, Appi tidak hanya menyampaikan ucapan lebaran, tapi juga membicarakan langkah-langkah strategis untuk membesarkan Partai Golkar di Sulsel.

“Kami banyak berdiskusi, bukan cuma silaturahmi biasa. Sebagai kader, saya minta arahan langsung dari Ketua Umum demi memperkuat Golkar di Sulsel,” ujar Appi, Rabu (16/4/2025).

Baca Juga : Struktur Pengurus Plt Rampung, Muhidin Akan Kunjungi Tiga Dapil Jelang Musda Golkar Sulsel

Appi menegaskan, pertemuan itu menjadi bagian dari proses konsolidasi dan persiapan dirinya menghadapi Musyawarah Daerah (Musda) Golkar Sulsel yang dijadwalkan berlangsung pertengahan tahun ini. Ia menyatakan komitmennya untuk membawa kembali kejayaan partai beringin di provinsi ini.

Sebagai Ketua DPD II Golkar Makassar, Appi memiliki rekam jejak panjang dalam dinamika politik lokal, termasuk keterlibatannya di Pemilu Legislatif dan Pilkada 2024 lalu.

Appi menilai pertemuannya dengan Bahlil sebagai langkah awal menuju transformasi dan penguatan struktur partai di daerah.

Baca Juga : Pengamat Nilai Dukungan 20 DPD II Tegaskan Appi Figur Pemersatu Golkar Sulsel

“Insyaallah, saya siap memperjuangkan Golkar Sulsel agar kembali menjadi kekuatan utama. Pertemuan ini bukan hanya urusan pribadi, tapi bentuk kesiapan saya untuk membawa Golkar ke arah yang lebih solid dan progresif,” tegas mantan CEO PSM Makassar itu.

Selain membahas urusan partai, momen tersebut juga menjadi ajang reuni singkat. Appi dan Bahlil diketahui pernah bekerja sama di Badan Pengurus Pusat Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (BPP HIPMI) periode 2015–2018. Saat itu, Bahlil menjabat Ketua Umum dan Appi menjadi Ketua Bidang Agribisnis, Agroindustri, dan Kemaritiman.

“Pertemuan ini sekaligus nostalgia, kami pernah bersama di HIPMI. Sekarang, kami sama-sama punya tanggung jawab untuk memperkuat organisasi masing-masing,” pungkas Appi.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video24 Januari 2026 21:10
VIDEO: Aksi Pencurian Motor Terekam CCTV di Perumahan Griya Fajar Mas Makassar
SULSELSATU.com – Aksi pencurian sepeda motor terjadi di Jalan Sultan Alauddin, tepatnya di Perumahan Griya Fajar Mas Blok B, Kota Makassar. Peri...
Video24 Januari 2026 19:53
VIDEO: Massa Aksi Cor Jalan Trans Sulawesi, Protes Tuntutan Pemekaran Provinsi Luwu Raya
SULSELSATU.com – Sejumlah massa aksi melakukan aksi pengecoran Jalan Trans Sulawesi di perbatasan Kabupaten Luwu dan Kabupaten Wajo. Aksi terseb...
Makassar24 Januari 2026 13:24
Plt Dirut PDAM Hamzah Ahmad Raih Anugerah Pemimpin BUMD Inspiratif di Peduli Indonesia Awards 2026
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Komitmen menghadirkan layanan air bersih yang inklusif dan berkelanjutan mengantarkan Pelaksana Tugas Direktur Utama PDAM...
Pendidikan24 Januari 2026 11:37
Asmo Sulsel Terus Gencarkan Edukasi Safety Riding hingga SMKN 1 Kendari
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) terus menunjukkan komitmennya dalam membangun budaya keselamatan berkendara yang merata di seluruh wilayah ...