Logo Sulselsatu

Kakanwil Dukung Langkah Biro Hukerma Kemenkum Perkuat Koordinasi Hukum dan Komunikasi Publik di Indonesia Timur

Asrul
Asrul

Rabu, 11 Juni 2025 18:05

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kementerian Hukum (Kemenkum) menggelar kegiatan pembinaan dan koordinasi untuk memperkuat tugas dan fungsi hukum, komunikasi publik, serta kerja sama di wilayah Indonesia Timur. Kegiatan berlangsung selama tiga hari di Balai Diklat Hukum Sulawesi Utara, Bitung, Rabu (11/6/2025).

Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kemenkum Sulawesi Selatan, Andi Basmal, menyambut baik inisiasi Biro Hukum, Komunikasi Publik, dan Kerja Sama (Hukerma) Kemenkum RI ini. Ia turut menyaksikan pembukaan kegiatan secara daring dari Ruang Rapat Kakanwil.

“Kegiatan ini menjadi wadah berharga untuk memperkaya wawasan dan menyamakan persepsi dengan Biro Hukerma selaku pembina,” kata Andi Basmal. “Kami berharap pegawai yang diutus dapat berkontribusi aktif sepanjang kegiatan.”

Baca Juga : Prestasi Pengelolaan Anggaran, Kanwil Kemenkum Sulsel Terbaik IKPA TA 2025

Sebanyak 24 pegawai dari berbagai Kanwil Kemenkum di Indonesia Timur mengikuti kegiatan ini secara langsung. Peserta juga melibatkan UPT Balai Harta Peninggalan (BHP) Makassar dan Badiklat Hukum Sulawesi Utara.

Kanwil Kemenkum Sulsel mengirimkan dua perwakilannya, yaitu Ahmad M Mille dan Arman, yang menangani bidang kehumasan.

Saat membuka kegiatan, staf khusus Menteri, Yadi Hendriana menekankan pentingnya komunikasi yang efektif dan efisien dalam menyajikan Informasi pelayanan publik, serta feedback Dari masyarakat. Ia juga mengingatkan program unggulan Menteri Hukum terkait transformasi digital dan ini terkait dengan transfaransi Dan komunikasi Publik yang baik

Baca Juga : Andi Basmal Ajak Notaris dan PPAT Perkuat Kebersamaan di Natal Oikumene

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya strategis memperkuat sinergi antara Unit Kerja Eselon I (UKE I) Kemenkum dengan kantor wilayah di daerah. Tujuannya memastikan kebijakan UKE I, khususnya yang terkait tugas dan fungsi Biro Hukerma, dapat terlaksana optimal di wilayah.

Pembukaan kegiatan turut dihadiri langsung oleh Kepala Biro Hukerma Ronald Lumbuun, dan Kakanwil Kemenkum Sulawesi Utara Kurniaman Telaumbanua.

Program pembinaan ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas pelayanan hukum dan komunikasi publik Kemenkum di kawasan Indonesia Timur.

Baca Juga : Audiensi Kemenkum Sulsel dan Kejati Sulsel Fokus Layanan Publik dan Notaris

kabiro Hukerma sendiri Pada Kesempatan ini mengingatkan kepada seluruh Insan Humas Untuk responsif terhadap permintaan Informasi yang masuk untuk ditindaklanjuti sesuai Dengan Standar pelayanan dan memastikan ketersediaan dan aksesibilitas Informasi Publik, baik secara manual maupun digital.

Juga melaksanakan branding Kemenkum sesuai Dengan juknis yang sudah diberikan.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....
Pendidikan28 Januari 2026 17:32
SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK
SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga sukses menggelar kegiatan Trial Class yang melibatkan siswa dari TK Amaliyah BLKI, TK Negeri Manggala, dan TK Islam At...