Logo Sulselsatu

Cuaca Tak Menentu, Petani Didorong Siapkan Strategi Hadapi Kemarau Basah

Asrul
Asrul

Senin, 23 Juni 2025 10:20

Ilustrasi hujan. Foto: Istimewa.
Ilustrasi hujan. Foto: Istimewa.

SULSELSATU.com, JAKARTA – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan imbauan khusus kepada para petani di tengah kemarau 2025 yang diprediksi akan berlangsung lebih basah dan lebih singkat dibanding biasanya.

Kepala BMKG Dwikorita Karnawati menjelaskan bahwa anomali curah hujan yang masih tinggi selama periode kemarau berpotensi membawa dampak ganda bagi sektor pertanian.

“Di satu sisi, kondisi ini bisa menguntungkan bagi petani padi karena ketersediaan air irigasi tetap terjaga. Namun di sisi lain, petani hortikultura harus waspada karena tanaman seperti cabai, tomat, dan bawang lebih rentan terhadap kelembapan tinggi,” ujar Dwikorita, dikutip Senin (23/6/2025).

Baca Juga : Indonesia Masuki Puncak Musim Hujan, BMKG Imbau Daerah Siaga Bencana

BMKG meminta petani hortikultura untuk mulai menyiapkan sistem drainase yang baik dan perlindungan tanaman yang memadai, guna mencegah potensi serangan hama dan penyakit yang meningkat saat kelembapan tinggi.

Imbauan ini sejalan dengan prakiraan cuaca bulanan terbaru BMKG yang menunjukkan bahwa sebagian wilayah Indonesia masih akan mengalami curah hujan di atas normal hingga Oktober 2025.

Ini menandakan bahwa musim kemarau tidak hanya mundur, tetapi juga akan disertai kondisi basah di beberapa wilayah.

Baca Juga : Makassar Siaga Cuaca Buruk

Dwikorita menekankan pentingnya adaptasi cepat terhadap pola iklim yang tidak menentu.

“Perubahan iklim global membuat pola cuaca menjadi semakin sulit diprediksi. Kita tidak bisa lagi berpaku pada pola iklim lama,” katanya.

BMKG juga mendorong pemerintah daerah dan masyarakat untuk meningkatkan kesiapsiagaan dalam menghadapi dinamika cuaca yang berubah-ubah agar dampaknya bisa diminimalkan, khususnya di sektor pertanian yang paling rentan.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....
Pendidikan28 Januari 2026 17:32
SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK
SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga sukses menggelar kegiatan Trial Class yang melibatkan siswa dari TK Amaliyah BLKI, TK Negeri Manggala, dan TK Islam At...