Logo Sulselsatu

Dekatkan Layanan ke Masyarakat, Kanwil Kemenkum Sulsel Hadir di Car Free Day

Asrul
Asrul

Senin, 21 Juli 2025 11:21

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Dalam upaya mendekatkan layanan hukum kepada masyarakat, Kantor Wilayah Kementerian Hukum Sulawesi Selatan (Kanwil Kemenkum Sulsel) hadir langsung di tengah keramaian Car Free Day (CFD) melalui kegiatan bertajuk Layanan Hukum Car Free Day (Lankum Carady) yang digelar di Jalan Jenderal Sudirman, Makassar, Minggu (20/7/2025).

Kegiatan ini merupakan bagian dari strategi jemput bola layanan hukum yang meliputi layanan Kekayaan Intelektual (KI) dan Administrasi Hukum Umum (AHU).

Sejak pagi hari, masyarakat tampak antusias memanfaatkan kesempatan untuk berkonsultasi langsung terkait berbagai layanan, seperti pendirian badan usaha, pengesahan yayasan, pendaftaran merek, perlindungan hak cipta, serta layanan hukum lainnya.

Baca Juga : Prestasi Pengelolaan Anggaran, Kanwil Kemenkum Sulsel Terbaik IKPA TA 2025

Kepala Bidang Pelayanan AHU, Muhammad Tahir, yang hadir di kegiatan tersebut menjelaskan bahwa kehadiran Kanwil Kemenkum Sulsel dalam CFD merupakan wujud nyata komitmen dalam memperluas layanan hukum kepada publik.

“Kami ingin memastikan bahwa layanan hukum dapat diakses dengan mudah, cepat, dan tanpa hambatan oleh seluruh lapisan masyarakat,” ujar Muhammad Tahir.

Sementara itu, Kepala Divisi Pelayanan Hukum, Demson Marihot, menambahkan bahwa kegiatan ini juga menjadi sarana edukasi langsung untuk meningkatkan literasi hukum masyarakat.

Baca Juga : Andi Basmal Ajak Notaris dan PPAT Perkuat Kebersamaan di Natal Oikumene

“Masih banyak masyarakat yang belum memahami pentingnya perlindungan kekayaan intelektual dan prosedur layanan administrasi hukum. Melalui kegiatan ini, kami hadir memberikan edukasi serta konsultasi hukum secara gratis,” jelas Demson.

Kepala Kanwil Kemenkum Sulsel, Andi Basmal, mengapresiasi keterlibatan jajarannya dalam kegiatan di ruang publik seperti CFD sebagai bentuk inovasi pelayanan.

“Kami ingin memastikan masyarakat tidak lagi kesulitan mengakses informasi dan layanan hukum, khususnya terkait pentingnya mendaftarkan merek, karya cipta, serta membentuk badan usaha yang sah secara hukum,” ujar Andi Basmal dalam keterangannya kepada tim Humas.

Baca Juga : Audiensi Kemenkum Sulsel dan Kejati Sulsel Fokus Layanan Publik dan Notaris

Antusiasme masyarakat terlihat dari banyaknya pengunjung yang memanfaatkan layanan, mulai dari pelaku UMKM, komunitas kreatif, hingga warga umum yang ingin melindungi karya dan usahanya secara hukum.

Kegiatan ini juga dirangkaikan dengan sosialisasi singkat tentang pentingnya perlindungan kekayaan intelektual di era digital, serta bagaimana perlindungan hukum menjadi aset penting dalam mendukung pertumbuhan ekonomi kreatif nasional.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Sulsel29 Januari 2026 09:36
Komitmen Jamin Kesehatan Masyarakat, Gowa Raih UHC Award Kategori Pratama 2026
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa meraih Penghargaan Universal Health Coverage (UHC) Kategori Pratama pada Penerimaan Penghargaan UHC Award 2026 dira...
Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....