Logo Sulselsatu

Pemkab Jeneponto Percepat Dgitalisasi Pelayanan Publik dengan Optimalisasi QRIS Bank Sulselbar

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Selasa, 12 Agustus 2025 15:12

PEmkab Jeneponto menggunakan QRIS Bank Sulselbar dalam digitalisasi pelayanan. Foto: Istimewa.
PEmkab Jeneponto menggunakan QRIS Bank Sulselbar dalam digitalisasi pelayanan. Foto: Istimewa.

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jeneponto melalui Tim Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah (TP2DD) mengadakan pertemuan strategis membahas percepatan digitalisasi pelayanan publik.

Kegiatan dihadiri langsung oleh Wakil Bupati Islam Iskandar, Deputi Kepala Perwakilan BI Sulsel Ricky Satria, Direktur Operasional & TI Bank Sulselbar Iswadi Ayub dan para kepala OPD se-Kabupaten Jeneponto.

Acara berlangsung di Aula Kalabbirang, Rumah Jabatan Bupati Jeneponto, Senin (11/8/2025). Fokus pembahasan dalam pertemuan tersebut adalah percepatan digitalisasi pelayanan publik, khususnya integrasi dan optimalisasi penggunaan QRIS (Quick Response Code Indonesia Standard) untuk memperkuat pembayaran digital di wilayah Jeneponto.

Baca Juga : Fakta Persidangan Ungkap Perkara Agus Fitrawan Tak Penuhi Unsur Korupsi

Kegiatan bertujuan untuk mewujudkan pemerintahan yang modern, akuntabel, efisien, dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat melalui transformasi digital dan kolaborasi lintas instansi.

Direktur Operasional & TI Bank Sulselbar Iswai Ayub mengatakan, Bank Sulselbar berkomitmen untuk berkontribusi dalam percepatan dan perluasan digitalisasi daerah.

“Salah satu yang dilakukan Bank Sulselbar mendukung perluasan digitalisasi daerah adalah dalam transaksi pembayaran menggunakan QRIS Bank Sulselbar,” ujarnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video24 Januari 2026 21:10
VIDEO: Aksi Pencurian Motor Terekam CCTV di Perumahan Griya Fajar Mas Makassar
SULSELSATU.com – Aksi pencurian sepeda motor terjadi di Jalan Sultan Alauddin, tepatnya di Perumahan Griya Fajar Mas Blok B, Kota Makassar. Peri...
Video24 Januari 2026 19:53
VIDEO: Massa Aksi Cor Jalan Trans Sulawesi, Protes Tuntutan Pemekaran Provinsi Luwu Raya
SULSELSATU.com – Sejumlah massa aksi melakukan aksi pengecoran Jalan Trans Sulawesi di perbatasan Kabupaten Luwu dan Kabupaten Wajo. Aksi terseb...
Makassar24 Januari 2026 13:24
Plt Dirut PDAM Hamzah Ahmad Raih Anugerah Pemimpin BUMD Inspiratif di Peduli Indonesia Awards 2026
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Komitmen menghadirkan layanan air bersih yang inklusif dan berkelanjutan mengantarkan Pelaksana Tugas Direktur Utama PDAM...
Pendidikan24 Januari 2026 11:37
Asmo Sulsel Terus Gencarkan Edukasi Safety Riding hingga SMKN 1 Kendari
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) terus menunjukkan komitmennya dalam membangun budaya keselamatan berkendara yang merata di seluruh wilayah ...