Logo Sulselsatu

Pemkot Makassar Perluas Layanan KUA hingga Kepulauan, Kemenag Apresiasi Kepemimpinan Munafri

Muh Jahir Majid
Muh Jahir Majid

Rabu, 21 Januari 2026 14:15

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin menegaskan komitmen Pemerintah Kota Makassar dalam memperkuat layanan keagamaan hingga menjangkau wilayah kepulauan agar masyarakat memperoleh pelayanan yang adil dan merata.

Hal itu disampaikan Munafri saat menghadiri ramah tamah Hari Amal Bakti Kementerian Agama Republik Indonesia ke-80 yang digelar Kementerian Agama Kota Makassar, di Jalan Rappocini Raya, Rabu (21/1/2026).

“Kami menyampaikan apresiasi atas peran strategis Kementerian Agama dalam memperkuat kehidupan keagamaan serta menjaga harmoni sosial,” ujar Munafri.

Ia menyebut Pemkot Makassar telah mendorong percepatan penyediaan lahan dan sistem pelayanan Kantor Urusan Agama (KUA) di Kecamatan Kepulauan Sangkarrang. Kehadiran layanan tersebut diharapkan memberi akses keagamaan yang lebih cepat bagi masyarakat pulau.

“Saya berharap tahun ini penyediaan lahan dan sistem pelayanan di Kepulauan Sangkarrang dapat kita resmikan,” terangnya.

Munafri menilai Kementerian Agama sebagai lembaga vital yang tidak hanya mengurus administrasi kehidupan beragama, tetapi juga menyentuh aspek moral dan spiritual masyarakat.

Dalam kesempatan itu, ia turut memaparkan berbagai program Pemkot Makassar di sektor sosial dan keagamaan, di antaranya perluasan jaminan sosial bagi warga, penguatan pendidikan pesantren melalui peraturan daerah, serta percepatan sertifikasi tanah wakaf bekerja sama dengan BPN.

“Kehadiran pemerintah harus memberi kepastian dan manfaat bagi umat,” tegas Munafri.

Sementara itu, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan, H. Ali Yafid memberikan apresiasi terhadap kinerja Pemkot Makassar dalam memperluas layanan keagamaan dan menjaga harmoni sosial.

Menurutnya, kehadiran KUA di Kepulauan Sangkarrang menjadi bukti nyata perhatian pemerintah kota terhadap wilayah kepulauan.

“Layanan keagamaan di Makassar cukup luar biasa. Ini bukti pemerintah hadir melayani sampai ke pulau,” kata Ali Yafid.

Ia juga menyebut Makassar layak menjadi contoh bagi daerah lain karena mampu membangun sinergi antara pemerintah, Kemenag, dan masyarakat dalam pembinaan keagamaan.

Dalam peringatan Hari Amal Bakti tingkat provinsi, Makassar berhasil meraih juara umum dalam berbagai kategori lomba dan pembinaan keagamaan.

“Ini menunjukkan pembinaan keagamaan di Makassar berjalan dengan sangat baik,” ujarnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Penulis : Andi Baso Mappanyompa
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar21 Januari 2026 20:26
Hujan dan Angin Kencang, Wali Kota Munafri Imbau Warga Makassar Waspada
SULSELSATU.com MAKASSAR – Cuaca ekstrem berupa hujan intensitas sedang hingga tinggi yang disertai angin kencang kembali melanda Kota Makassar d...
Makassar21 Januari 2026 17:57
Fencing Competition Season 3 di Mal Ratu Indah Hadirkan Atlet Muda dari Berbagai Kategori
Mal Ratu Indah (MaRI) kembali menjadi tuan rumah kegiatan olahraga melalui penyelenggaraan Fencing Competition Season 3 yang berlangsung pada 19–20 ...
Makassar21 Januari 2026 17:44
Perkuat Layanan SDM, Pelindo Regional 4 Gelar MCU Bagi Seluruh Pegawai
Membangun sumber daya manusia yang sehat, produktif, dan berdaya saing yang juga merupakan bagian dari Program Kerja Bidang Layanan SDM Tahun 2026, PT...
Pendidikan21 Januari 2026 17:35
Kalla Institute Wujudkan Ekosistem Kerja Inklusif, Terima Dua Peserta Magang Disabilitas
Dalam menyiapkan ekosistem kerja inklusif, Kalla Institute menerima dua peserta magang disabilitas melalui program Magang Disabilitas yang difasilitas...