Logo Sulselsatu

Andi Tenri Indah Dorong Modernisasi Pertanian Gowa dengan Bantuan Alsintan

Asrul
Asrul

Selasa, 27 Januari 2026 08:27

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, GOWA – Dukungan terhadap program swasembada pangan nasional yang menjadi prioritas pemerintahan Presiden Prabowo Subianto terus diperkuat hingga ke tingkat daerah.

Di Kabupaten Gowa, Partai Gerindra menyalurkan bantuan alat dan mesin pertanian (alsintan) kepada petani di Dusun Bonto-bonto, Desa Romangloe, Kecamatan Bontomarannu.

Penyerahan bantuan tersebut dipimpin Ketua DPC Partai Gerindra Gowa, Andi Tenri Indah, sebagai bagian dari komitmen partai dalam mendorong peningkatan produktivitas pertanian dan memperkuat ketahanan pangan nasional.

Baca Juga : Kunjungi Pelabuhan Bira, Komisi D DPRD Sulsel Dorong Perbaikan Infrastruktur

Andi Tenri Indah menyampaikan bahwa bantuan alsintan yang diberikan kepada kelompok tani berasal dari Kementerian Pertanian Republik Indonesia dan merupakan hasil perjuangan aspirasi agar program pemerintah pusat benar-benar dirasakan oleh petani di daerah.

“Alhamdulillah, hari ini kami kembali menyalurkan bantuan alsintan kepada kelompok tani di Bontomarannu. Harapannya, alat ini bisa dimanfaatkan secara optimal untuk meningkatkan hasil pertanian petani,” ujar Andi Indah, Selasa, 27 Januari 2026.

Ia menjelaskan, bantuan tersebut disalurkan melalui DPRD Provinsi Sulawesi Selatan sesuai daerah pemilihan dan telah menjangkau sejumlah kecamatan di Kabupaten Gowa. Jenis bantuan yang diberikan meliputi traktor dua roda, traktor empat roda, serta sarana produksi pertanian.

Baca Juga : DPRD Sulsel Evaluasi Pengelolaan Dana BPJS Kesehatan Provinsi dan Daerah

“Dengan adanya traktor dan saprodi ini, biaya usaha tani dapat ditekan dan proses pengolahan lahan menjadi lebih efisien,” kata Ketua Komisi E DPRD Sulsel tersebut.

Penyerahan bantuan alsintan turut disaksikan Wakil Bupati Gowa, Darmawangsyah Muin, yang juga menjabat Sekretaris DPD Partai Gerindra Sulawesi Selatan. Ia menegaskan bahwa program bantuan alsintan ini selaras dengan kebijakan strategis pemerintah dalam mewujudkan swasembada pangan.

“Bantuan ini berasal dari Kementerian Pertanian RI, disalurkan melalui Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan dan difasilitasi oleh anggota DPRD Sulsel Komisi E. Tujuan utamanya untuk meningkatkan produktivitas pertanian sekaligus mengoptimalkan indeks pertanaman,” ujar Darmawangsyah.

Baca Juga : Lindungi Petani Sawit, DPRD Sulsel Minta Pabrik Patuh Harga TBS

Menurutnya, efisiensi dan peningkatan produksi pertanian menjadi faktor kunci dalam mendukung visi swasembada pangan nasional yang dicanangkan Presiden Prabowo Subianto.

Sementara itu, Ketua Kelompok Tani Tali Mas Bontomarannu, Maja Daeng Nai, menyampaikan apresiasi atas bantuan hand traktor dua roda dan sarana produksi pertanian yang diterima kelompoknya.

“Kami sangat bersyukur atas bantuan ini. Selama ini kami harus menyewa traktor. Dengan adanya alat sendiri, tentu akan sangat membantu pengolahan lahan,” ungkapnya.

Baca Juga : Rekam Jejak Bermasalah, DPRD Sulsel Minta Pergantian Pimpinan Proyek Irigasi

Ia menambahkan, kelompok tani Tali Mas yang beranggotakan 25 petani berencana memanfaatkan alsintan tersebut pada musim tanam padi yang dijadwalkan berlangsung pada April mendatang.

“Insyaallah bantuan ini akan kami gunakan sebaik-baiknya agar proses tanam lebih cepat dan hasil produksi padi ke depan bisa meningkat, sehingga ikut mendukung swasembada pangan nasional,” pungkasnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....
Pendidikan28 Januari 2026 17:32
SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK
SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga sukses menggelar kegiatan Trial Class yang melibatkan siswa dari TK Amaliyah BLKI, TK Negeri Manggala, dan TK Islam At...