Logo Sulselsatu

Disdik Makassar Sebut PPDB Tahun Ini Lancar

Asrul
Asrul

Selasa, 02 Juli 2019 20:37

PPDB 2018.
PPDB 2018.

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Makassar, Abdul Rahman Bando, menyampaikan bahwa penyelenggaraan Penerimaan Peserta Didil Baru (PPDB) tahun ini berjalan lebih lancar dibandingkan tahun sebelumnya.

“Berdasarkan laporan dari teman-teman di Dinas, dari kepala sekolah, tadi diwakili oleh K3S, semua menyimpulkan bahwa PPDB tahun ini jauh lebih lancar dibanding tahun-tahun sebelumnya,” ujar Abdul Rahman Bando, Selasa (2/7/2019).

Abdul Rahman mengatakan, pemberlakuan Permendikbud 51 yang telah direvisi menjadi Permendikbud 20 tahun 2019 ini telah menyadarkan banyak pihak, khususnya terkait pemerataan kualitas pendidikan.

Meski begitu, dia mengatakan bahwa pihaknya tetap masih menemukan beberapa keluhan dari masyarakat selama proses PPDB itu berlangsung.

“Meski diakui, bahwa masih ada komplein-komplein dari beberapa masyarakat. Saya kira itulah sebuah regulasi yang kita jalankan pasti tidak ada yang sempurna,” tandasnya.

Penulis : Asrhawi Muin
Editor: Azis Kuba

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Otomotif29 Maret 2024 11:42
Begini Fitur dan Teknologi Motor Listrik EM1 e: dari Honda
Astra Motor Sulsel (Asmo Sulsel) secara resmi membawa motor listrik Honda EM1 e: ke Makassar. Asmo Sulsel resmi merilis motor listrik pertamanya di Ho...
Otomotif29 Maret 2024 08:55
Asmo Sulsel Resmi Perkenalkan Honda EM1 e: dan Honda EM1 e: Plus ke Masyarakat Makassar
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) main dealer sepeda motor Honda untuk wilayah Sulawesi Selatan, Barat, Tenggara, dan Ambon secara resmi meng...
Video28 Maret 2024 23:58
VIDEO: Banjir di Sejumlah Titik di Kota Palopo
SULSELSATU.com – Situasi banjir di beberapa titik di Kota Palopo, Sulawesi Selatan, Kamis (28/3/2024). Dalam video tampak sejumlah ruas jalan te...
OPD28 Maret 2024 23:38
Berkah Ramadan, Tenaga Kontrak Dinkes Makassar Bagi-bagi Takjil Buka Puasa untuk Pengendara
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Tenaga Kontrak Dinas Kesehatan Kota Makassar (Laskar Pelangi) membagikan takjil berbuka puasa kepada pengguna jalan y...