Logo Sulselsatu

Cara Mengatasi Masalah Anak Mulai Malas Sekolah

Asrul
Asrul

Rabu, 24 Juli 2019 09:31

Ilustrasi. (INT)
Ilustrasi. (INT)

SULSELSATU.com, JAKARTA – Orangtua pasti memiliki harapan yang besar saat anak mulai masuk sekolah. Minimal, anak bisa bersemangat menuntut ilmu ke sekolah. Akan tetapi, ada juga anak-anak yang malas pergi ke sekolah.

Momen seperti itu tentu banyak dihadapi orangtua, apalagi usai menjalani libur panjang. Lalu bagaimana mengatasi masalah anak yang malas untuk ke sekolah?

Psikolog Anak dan Keluarga Rosdiana Setyaningrum MPSi, MHPEd menyarankan jika hal itu terjadi, maka orangtua harus mengatur ulang kembali pola tidur, seperti saat masa sekolah. Biasanya yang membuat anak malas untuk bersekolah dimulai dari masalah tidur.

“Kalau libur jangan terlalu mepet pulangnya, kasih dia waktu untuk adjust (menyesuaikan) lagi dengan waktu tidurnya. Biasanya kan masalah pertama anak sekolah di hari pertama adalah masalah tidur, karena mungkin dia terbiasa tidur lebih malam dan bangun lebih siang dan dia harus kembali ke ritual semula,” kata Rosdiana, seperti dikutip dari VIVA, Rabu (24/7/2019).

Sementara bagi anak yang introvert dan baru masuk sekolah, menurutnya, orangtua harus mulai mengenalkan lingkungan sekolah. Caranya, dengan mendatangi sekolah beberapa hari sebelum sekolah dimulai.

“Biasanya beberapa hari sebelum sekolah, guru-guru sudah ada di sekolah. Kita bisa bilang ke gurunya kalau kita akan ke sekolah. Kita bisa nunjukkin lingkungannya, ngenalin ke gurunya, jadi dia kira-kira udah ada persiapan sebelum ke sekolah,” tuturnya.

Rosdiana menambahkan, orangtua juga bisa melakukan playdate atau bermain bersama dengan teman-teman sekolahnya sebelum mereka bersekolah. Ini dimaksudkan agar anak tidak canggung ketika kembali bersekolah.

Hal lain yang juga penting saat mempersiapkan anak kembali ke sekolah, kata Rosdiana, adalah persiapkan perlengkapan sekolah jauh-jauh hari. Tujuannya agar anak tidak gugup untuk kembali ke sekolah.

“Barang-barang sudah disiapin dari sebelumnya, jadi enggak gerubuk-gerubuk, dia tambah panik. Kitanya juga harus tenang, santai aja walaupun kita sendiri deg-degan,” ujarnya.

Editor: Awang Darmawan

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video18 April 2024 22:35
VIDEO: Viral, Pria Bule Isi Bensin Mobil Mewahnya di Warung Eceran
SULSELSATU.com – Sebuah video memperlihatkan mobil mewah mengisi bensin di warung eceran. Kejadian ini terjadi di Pulau Dewata Bali. Video ini d...
Teknologi18 April 2024 21:15
Indosat Bersama Mastercard Kolaborasi Hadirkan Cybersecurity Center of Excellence
Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat or IOH) dan Mastercard menandatangani nota kesepahaman berkolaborasi menjaga ekonomi digital Indonesia melalui pere...
Hukum18 April 2024 21:03
Peringati HBP ke-60, Kanwil Kemenkumham Sulsel Gelar Donor Darah
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Selatan (Kanwil Kemenkumham Sulsel) menyelenggarakan kegiatan donor dar...
Video18 April 2024 20:39
VIDEO: Rekonstruksi Kasus Pembunuhan Suami Terhadap Istrinya di Makassar
SULSELSATU.com – Polisi menyelenggarakan rekonstruksi kasus pembunuhan yang melibatkan tersangka berinisial H (43) terhadap istrinya JU (35) di ...