Logo Sulselsatu

Ditempatkan di Komisi VIII, Fauzi Senang Bisa Urus Sosial Kemasyarakatan

Asrul
Asrul

Rabu, 30 Oktober 2019 09:39

Anggota DPR RI Fraksi Partai Golkar Muhammad Fauzi. (IST)
Anggota DPR RI Fraksi Partai Golkar Muhammad Fauzi. (IST)

SULSELSATU.com, JAKARTA – Anggota DPR RI Fraksi Partai Golkar Muhammad Fauzi mengaku senang ditempatkan di Komisi VIII seperti yang dibacakan pada Sidang Paripurna DPR RI, Selasa (29/10/2019).

“Saya tentu siap ditempatkan di mana pun sesuai penugasan partai. Di Komisi VIII, saya yakin bisa berbuat banyak untuk masalah sosial kemasyarakatan,” kata legislator dari Dapil Sulawesi Selatan III ini.

Komisi VIII akan bermitra dengan Kementerian Agama, Kementerian Sosial, Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, BNPB, Baznas, Badan Wakaf Indonesia dan Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH).

Baca Juga : Pengurus Masjid di Lutra Jadi Korban Penipuan, Abang Fauzi Minta Dilaporkan ke Polisi

Dia berjanji akan mengawal berbagai peogram kementerian agar bisa terlaksana dengan baik.

“Salah satu misalnya Program Keluarga Harapan (PKH) di Kemensos. Akan kita pastikan program itu tepat sasaran,” kata Fauzi.

Isu perlindungan perempuan dan anak, menurutnya juga akan terus dikawal demi memberikan jaminan hak-hak perempuan dan anak.

Baca Juga : Muhammad Fauzi Harap Kenyamanan dan Keamanan Mudik Lebaran 2024 Bisa Lebih Baik

“Komisi ini juga mengawasi hajat umat Islam yakni behaji tiap tahunnya. Tentu ini memerlukan perhatian yang ekstra agar tidak ada masalah dengan jemaah haji kita nantinya,” tambahnya.

Setelah pengumuman alat kelengkapan dewan (AKD) hari ini. Ketua Golkar Kabupaten Luwu Utara ini mengatakan akan langsung hadir di rapat perdana dengan Komisi VIII yang akan digelar Rabu, 30 Oktober besok.

Editor: Awang Darmawan

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video28 Maret 2024 23:58
VIDEO: Banjir di Sejumlah Titik di Kota Palopo
SULSELSATU.com – Situasi banjir di beberapa titik di Kota Palopo, Sulawesi Selatan, Kamis (28/3/2024). Dalam video tampak sejumlah ruas jalan te...
OPD28 Maret 2024 23:38
Berkah Ramadan, Tenaga Kontrak Dinkes Makassar Bagi-bagi Takjil Buka Puasa untuk Pengendara
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Tenaga Kontrak Dinas Kesehatan Kota Makassar (Laskar Pelangi) membagikan takjil berbuka puasa kepada pengguna jalan y...
Bisnis28 Maret 2024 23:05
Showroom Kalla Kars Tetap Buka di Hari Libur Nasional
Showroom dan bengkel resmi Kalla Kars tetap buka di hari libur nasional yang jatuh pada 29 Maret 2024 besok....
Teknologi28 Maret 2024 23:03
XL Axiata Tingkatkan Kualitas Layanan di Sulawesi dengan Jaringan Backbone Gorontalo – Palu
PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) meresmikan jaringan backbone fiber optic jalur Gorontalo – Palu untuk melayani lonjakan trafik layanan seluler di selur...