Logo Sulselsatu

Bonek Rusuh, Persebaya Dijatuhi Sanksi Tanpa Penonton Hingga Akhir Musim

Asrul
Asrul

Sabtu, 02 November 2019 08:43

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, JAKARTA – Komisi Disiplin (Komdis) PSSI akhirnya menjatuhkan sanksi berat kepada Persebaya Surabaya usai rusuh Bonek di Stadion Gelora Bung Tomo, 29 Oktober lalu. Diketahui, usai laga melawan PSS Sleman kala itu, Bonek masuk ke dalam lapangan dan membakar papan aboard.

Dalam putusan Komdis PSSI tanggal 31 Oktober, tim Bajul Ijo dihukum larangan tampil tanpa penonton di laga kandang maupun tandang hingga akhir musim ini. Selain itu, pihak Persebaya juga dijatuhi denda Rp200 juta.

Hukuman berat itu diberikan Komdis PSSI karena beragam pelanggaran yang dilakukan Bonek saat laga kontra PSS. Jenis pelanggaran itu berupa penyalaan smoke bomb dan falre, perusakan bench pemain, perusakan dan membakar aboard, serta melakukan pengejaran pada pemain.

Baca Juga : Timnas Indonesia Siap Tempur, Erick Thohir Bahas Strategi dengan Tim Pelatih

Kerusuhan di Stadion GBT itu bermula dari sejumlah Bonek yang masuk ke lapangan usai Persebaya takluk 2-3 dari PSS. Mulai dari bangku cadangan, papan iklan, lintasan atletik, jaring gawang, dan rumput stadion terbakar akibat amukan Bonek.

Bonek mengungkapkan kemarahan lantaran Persebaya belum meraih kemenangan di enam laga berturut-turut. Bajul Ijo hanya bisa meraih dua hasil imbang dan empat kali kalah beruntun dari enam laga.

Sehari berselang, pelatih Persebaya Wolfang Pikal memutuskan mundur dari kursi pelatih. Pria asal Austria itu merasa bertanggung jawab dengan hasil negatif yang diraih tim kebanggaan publik Surabaya.

Baca Juga : PSSI Libatkan Pelatih Lokal dalam Kepemimpinan Patrick Kluivert

Manajemen Persebaya sudah menunjuk pelatih anyar yaitu Aji Santoso. Pelatih yang sebelumnya menukangi PSIM Yogyakarta itu akan menukangi Ruben Sanadi dkk hingga akhir musim.

Selain sanksi tersebut, Persebaya juga dapat sanksi lain dari Komdis PSSI karena aksi pelemparan botol oleh fans. Peristiwa itu terjadi saat Persebaya dijamu Persela, 23 Oktober lalu.

Dalam putusannya, Komdis PSSI menjatuhkan hukuman denda Rp45 juta pada Persebaya.

Baca Juga : 75,1 Persen Publik Puas Kinerja PSSI di Bawah Kendali Erick Thohir

Sementara itu, Persib Bandung juga tidak luput dari disanksi Komdis PSSI karena suporter mereka menyanyikan yel-yel yang tidak patut, menyalakan flare, dan smoke bomb. Tim Maung Bandung dijatuhi sanksi berupa denda Rp150 juta.

Editor: Awang Darmawan

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Entertainment11 Mei 2025 17:07
Puncak H3YSTAR, Tri Rayakan Semangat Anak Muda di SMAN 11 Makassar Bareng The Changcuters
SMAN 11 Makassar berubah menjadi lautan semangat dan keceriaan saat menjadi tuan rumah Big Event H3YSTAR, program Indosat Ooredoo Hutchsion (Indosat a...
Politik11 Mei 2025 15:47
Golkar Sulsel Panaskan Mesin di Palopo, Taufan Pawe Incar Kemenangan Dimulai dari Luwu Raya
SULSELSATU.com, PALOPO – Ketua DPD I Partai Golkar Sulawesi Selatan, Taufan Pawe, menegaskan komitmennya untuk mengembalikan kejayaan Partai Golkar,...
Hukum11 Mei 2025 14:42
Kejagung Gandeng TNI Jaga Keamanan, Personel Diterjunkan ke Daerah
SULSELSATU.com, JAKARTA – Tentara Nasional Indonesia (TNI) mulai mengerahkan personelnya untuk memperkuat pengamanan di lingkungan Kejaksaan Tin...
Olahraga11 Mei 2025 13:11
Tavares Protes Sanksi Yuran Fernandes: Ini Bukan Cerminan Sepak Bola yang Sehat
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares, menyuarakan ketidaksetujuannya terhadap sanksi larangan bermain selama 12 bul...