Logo Sulselsatu

Gowes Kamtibmas Ala Brimob Polda Sulsel, Pantau Situasi dengan Bersepeda

ridwan ridwan
ridwan ridwan

Sabtu, 13 Februari 2021 18:36

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Dalam memberikan rasa aman untuk masyarakat, banyak hal yang bisa dilakukan oleh personel Polri, salah satunya yakni melakukan Gowes Kamtibmas sekaligus berpatroli.

Kegiatan tersebut dilakukan personel Satuan Brimob Polda Sulsel yang dipimpin langsung oleh Komandan Satuan (Dansat) Brimob Polda Sulsel Kombes Pol Muhammad Anis.

Dansat Brimob Polda Sulsel dalam kesempatannya mengatakan kegiatan Gowes Kamtibmas ini disamping berolahraga, juga bertujuan untuk mencegah potensi gangguan Kamtibmas serta memberikan rasa aman kepada masyarakat.

Saat melakukan Gowes Kamtibmas, Muhammad Anis bersama anggotanya juga tetap memperhatikan protokol kesehatan yaitu dengan tetap menggunakan masker saat bersepeda.

“Hal itu kami lakukan untuk mencegah penyebaran Covid-19 sekaligus memberikan contoh kepada masyarakat pentingnya menggunakan masker,” katanya.

Gowes Kamtibmas ini kami lakukan dengan mengitari Kota Makassar sekaligus memantau langsung perkembangan situasi di Kota Makassar,” tambah orang nomor satu di Brimob Polda Sulsel itu.

Muhammad Anis (Dansat Brimob) dalam pelaksanaan kegiatan gowes Kamtibmas ini didampingi oleh AKBP Darminto (Danyon A), AKBP Abd Azis Bani (Wadanden Gegana) dan pejabat Satbrimob Polda Sulsel lainnya.

“Ini merupakan wujud Bhakti Brimob untuk masyarakat dan kami berharap masyarakat dapat merasakan betul kehadiran kami,” tegas Muhammad Anis. (*)

Editor: ANDI

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar24 Januari 2026 13:24
Plt Dirut PDAM Hamzah Ahmad Raih Anugerah Pemimpin BUMD Inspiratif di Peduli Indonesia Awards 2026
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Komitmen menghadirkan layanan air bersih yang inklusif dan berkelanjutan mengantarkan Pelaksana Tugas Direktur Utama PDAM...
Pendidikan24 Januari 2026 11:37
Asmo Sulsel Terus Gencarkan Edukasi Safety Riding hingga SMKN 1 Kendari
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) terus menunjukkan komitmennya dalam membangun budaya keselamatan berkendara yang merata di seluruh wilayah ...
Pendidikan24 Januari 2026 11:27
Asmo Sulsel Tanamkan Kesadaran Safety Riding di SMK Satria Kendari
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) terus memperluas jangkauan edukasi keselamatan berkendara kepada generasi muda....
Bisnis24 Januari 2026 11:07
Sinergi Kalla Toyota Bersama Backhaus dan Rappo, Sajikan Pastry Lokal dengan Konsep Ramah Lingkungan
Pada 2025, Kalla Toyota memulai project dengan berkolaborasi bersama brand pastry lokal Makassar, Backhaus di dealer Kalla Toyota Alauddin....