Logo Sulselsatu

Catat, Ini Syarat Pendaftaran Guru PPPK

ridwan ridwan
ridwan ridwan

Minggu, 21 Februari 2021 20:30

IST
IST

SULSELSATU.com, JAKARTA – Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (Ditjen GTK) mengumumkan, pendaftaran Pegawai dengan Perjanjian Kerja (PPPK) akan segera dibuka. Hal itu diungkapkan dalam Instagram resmi Ditjen GTK.

Dalam informasinya, kuota pendaftaran untuk PPPK guru honorer ini mencapai 1 juta orang. Adapun, hal ini dilakukan untuk menyelesaikan masalah kekurangan guru dan mensejahterakan para guru honorer di berbagai daerah.

“Tahun ini, pemerintah telah membuka rekrutmen PPPK. Kuota mencapai satu juga guru. Dengan menjadi PPPK, guru honorer akan mendapatkan perlindungan kerja dan peningkatan kesejahteraan,” tulis keterangan yang dikutip JawaPos.com, Minggu (21/2).

Direktur Jenderal GTK Iwan Syahril menjelaskan status PPPK dengan PNS adalah sama-sama Aparatur Sipil Negara (ASN). Hal itu sesuai dalam Undang-undang Nomor 5 Tahun 2014 dan Peraturan Pemerintah Nomor 49 Tahun 2018.

Para guru honorer yang lolos dalam rekrutmen PPPK akan mendapatkan gaji sesuai dalam PP Nomor 98 Tahun 2020 tentang Gaji dan Tunjangan PPPK Pasal 4 ayat 1 yang berbunyi, PPPK yang diangkat untuk melaksanakan tugas jabatan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 2 ayat 1 diberikan tunjangan sesuai dengan tunjangan Pegawai Negeri Sipil pada Instansi Pemerintah tempat PPPK bekerja.

Untuk tunjangan PPPK sendiri, antara lain tunjangan keluarga, tunjangan pangan, tunjangan jabatan struktural, tunjangan jabatan fungsional dan tunjangan lainnya. Pendaftaran PPPK ini berlaku di sekolah negeri maupun swasta yang terdaftar di Data Pokok Pendidikan (Dapodik).

Kemudian, yang berhak untuk mendaftar seleksi PPPK adalah semua guru honorer dan lulusan PPG (Pendidikan Profesi Guru), baik guru eks tenaga honorer kategori 2 yang belum pernah lulus seleksi PNS atau PPPK juga bisa mendaftar, lulusan PPG yang belum bekerja pun berkesempatan untuk mendaftar. (*)

Editor: ANDI

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar24 Januari 2026 13:24
Plt Dirut PDAM Hamzah Ahmad Raih Anugerah Pemimpin BUMD Inspiratif di Peduli Indonesia Awards 2026
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Komitmen menghadirkan layanan air bersih yang inklusif dan berkelanjutan mengantarkan Pelaksana Tugas Direktur Utama PDAM...
Pendidikan24 Januari 2026 11:37
Asmo Sulsel Terus Gencarkan Edukasi Safety Riding hingga SMKN 1 Kendari
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) terus menunjukkan komitmennya dalam membangun budaya keselamatan berkendara yang merata di seluruh wilayah ...
Pendidikan24 Januari 2026 11:27
Asmo Sulsel Tanamkan Kesadaran Safety Riding di SMK Satria Kendari
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) terus memperluas jangkauan edukasi keselamatan berkendara kepada generasi muda....
Bisnis24 Januari 2026 11:07
Sinergi Kalla Toyota Bersama Backhaus dan Rappo, Sajikan Pastry Lokal dengan Konsep Ramah Lingkungan
Pada 2025, Kalla Toyota memulai project dengan berkolaborasi bersama brand pastry lokal Makassar, Backhaus di dealer Kalla Toyota Alauddin....