Logo Sulselsatu

Keren! All New Honda PCX 160 Resmi Diluncurkan, Punya 3 Pilihan Tipe

ridwan ridwan
ridwan ridwan

Sabtu, 27 Februari 2021 23:02

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Astra Honda Motor (AHM) melakukan penyegaran di All New Honda PCX dengan menawarkan tiga pilihan tipe. Tipe yang dimiliki all new Honda PCX yaitu CBS, ABS, dan e:HEV (Hybrid Electric Vehicle).

All New Honda PCX mengadopsi mesin kapasitas 160cc 4 katup enhanced Smart Power plus (eSP+), serta memiliki teknologi minim gesekan dan performa yang meningkat. Ditunjang fitur Honda Selectable Torque Control (HSTC) pada tipe ABS dan e:HEV yang memberikan rasa aman bagi pengendara.

Kepala wilayah Astra Motor Sulsel, Thamsir Sutrisno mengatakan, konsep dasar PCX yaitu personal comfort saloon yang membuat pengendara nyaman. Desain terbaru merupakan kombinasi dari kemewahan dengan sentuhan garis yang memberikan ekspresi dinamis.

“Dilengkapi mesin terbaru 160cc dengan 4 katup eSP+, menjadikan All New Honda PCX series semakin nyaman dikendarai dalam berbagai situasi, baik di perkotaan maupun jarak jauh. Perubahan pada ukuran ban yang semakin besar juga mendukung skutik premium ini semakin nyaman dan tampil berkesan,” ujar Thamsir, Sabtu, (27/2/2021).

Thamsir menjelaskan, dengan struktur yang lebih simple tanpa mengubah bentuk desain bodi, memberikan peningkatan kapasitas bagasi untuk tipe CBS dan ABS menjadi 30 liter serta untuk tipe e:HEV menjadi 24 liter. Kapasitas tangki bahan bakar pun semakin besar, menjadi 8,1 liter.

“All New Honda PCX dipasarkan dengan 3 tipe yaitu CBS, ABS, dan e:HEV. Untuk tipe CBS terdapat warna wonderful white, majestic matte red, glorious matte black, dan marvelous matte gray. Sedangkan tipe ABS, ada warna wonderful white, majestic matte red, briliant black, dan royal matte blue,” tuturnya.

Tipe ABS memiliki jok two-tone serta emblem PCX dengan warna tembaga untuk tampilan yang lebih mewah. Sementara itu, untuk tipe e:HEV terdapat warna horizon white, yang juga memiliki jok two-tone dengan sentuhan warna biru pada emblem PCX yang semakin memberikan kesan istimewa.

Astra Motor Sulsel memasarkan All New Honda PCX dengan harga on the road (OTR) Makassar Rp31.320.000 untuk tipe CBS, Rp34.930.000 untuk tipe ABS, dan Rp44.350.000 untuk tipe e:HEV. (*)

Penulis: SRI WAHYUDI ASTUTI
Editor: ANDI

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar24 Januari 2026 13:24
Plt Dirut PDAM Hamzah Ahmad Raih Anugerah Pemimpin BUMD Inspiratif di Peduli Indonesia Awards 2026
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Komitmen menghadirkan layanan air bersih yang inklusif dan berkelanjutan mengantarkan Pelaksana Tugas Direktur Utama PDAM...
Pendidikan24 Januari 2026 11:37
Asmo Sulsel Terus Gencarkan Edukasi Safety Riding hingga SMKN 1 Kendari
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) terus menunjukkan komitmennya dalam membangun budaya keselamatan berkendara yang merata di seluruh wilayah ...
Pendidikan24 Januari 2026 11:27
Asmo Sulsel Tanamkan Kesadaran Safety Riding di SMK Satria Kendari
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) terus memperluas jangkauan edukasi keselamatan berkendara kepada generasi muda....
Bisnis24 Januari 2026 11:07
Sinergi Kalla Toyota Bersama Backhaus dan Rappo, Sajikan Pastry Lokal dengan Konsep Ramah Lingkungan
Pada 2025, Kalla Toyota memulai project dengan berkolaborasi bersama brand pastry lokal Makassar, Backhaus di dealer Kalla Toyota Alauddin....