Logo Sulselsatu

Top! UPT Lampu Jalan Dinas PU Makassar Selalu Jaga Kota Daeng Tetap Terang

Midkhal
Midkhal

Rabu, 16 Juni 2021 16:28

Personel UPT Lampu Jalan Dinas PU Makassar sedang memperbaiki lampu jalan.
Personel UPT Lampu Jalan Dinas PU Makassar sedang memperbaiki lampu jalan.

SULSELSATU.com, Makassar – Kinerja Dinas PU Makassar dalam melayani warganya memang patut diacungi jempol. Tak hanya urusan infrastruktur seperti jalan atau jembatan. Lampu penerangan jalan pun menjadi bagian dari tugas Dinas PU Makassar.

Dinas PU Makassar punya tim yang mengurusi itu. Unit Pelaksana Teknis (UPT) Lampu Jalan, namanya. Bertugas menyisir seputar Kota Makassar untuk memperbaiki maupun memantau lampu jalan yang redup ataupun mati total.

Humas DPU Makassar, Hamka Darwis mengatakan, UPT Lampu Jalan ini sangat dibutuhkan masyarakat juga Pemerintah Kota Makassar.

Baca Juga : PUPR Target Proyek Pengelolaan Air Limbah di Makassar Selesai Bulan November

“Tentu UPT ini memberikan pengaruh yang besar untuk warga dan juga pemerintah. Bisa dibayangkan jika kota ini gelap gulita. Olehnya itu bagi warga yang lampu jalannya bermasalah silahkan hubungi kami,” katanya, Rabu (16/6/2021).

Hamka Darwis menjelaskan, UPT Lampu Jalan DPU Makassar beranggotakan PNS 11 orang, pegawai kontrak 35 orang dan tenaga pendukung sekitar 84 orang. Dengan armada operasionalnya 14 unit. Mereka inilah yang bertugas melayani masyarakat.

Baca Juga : Keruk Sedimen Sungai Kampung Baru Antang, Pemkot Bakal Koordinasi BBWSPJ

“UPT Lampu Jalan ini terbilang padat operasional setiap harinya. Jumlah laporan yang masuk per hari berkisar 30 sampai 45 titik. Inilah yang disisir oleh petugas lapangan yang jumlahnya 40 orang setiap harinya sedangkan petugas posko itu jumlahnya 12 orang,” lanjut Hamka Darwis.

Melansir data, jumlah layanan sejak Januari yakni 2.105 laporan, Februari 1.858 laporan, Maret 1.756 laporan, April 2.028 laporan, Mei 1.418 laporan dan Juni ini sementara tercatat 662 laporan.

“Warga Makassar yang masih bingung jika penerangan jalannya mati bisa langsung menghubungi kontak 0411-449340 atau 0823 313 123 90,” demikian Hamka Darwis.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Otomotif29 Maret 2024 11:42
Begini Fitur dan Teknologi Motor Listrik EM1 e: dari Honda
Astra Motor Sulsel (Asmo Sulsel) secara resmi membawa motor listrik Honda EM1 e: ke Makassar. Asmo Sulsel resmi merilis motor listrik pertamanya di Ho...
Otomotif29 Maret 2024 08:55
Asmo Sulsel Resmi Perkenalkan Honda EM1 e: dan Honda EM1 e: Plus ke Masyarakat Makassar
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) main dealer sepeda motor Honda untuk wilayah Sulawesi Selatan, Barat, Tenggara, dan Ambon secara resmi meng...
Video28 Maret 2024 23:58
VIDEO: Banjir di Sejumlah Titik di Kota Palopo
SULSELSATU.com – Situasi banjir di beberapa titik di Kota Palopo, Sulawesi Selatan, Kamis (28/3/2024). Dalam video tampak sejumlah ruas jalan te...
OPD28 Maret 2024 23:38
Berkah Ramadan, Tenaga Kontrak Dinkes Makassar Bagi-bagi Takjil Buka Puasa untuk Pengendara
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Tenaga Kontrak Dinas Kesehatan Kota Makassar (Laskar Pelangi) membagikan takjil berbuka puasa kepada pengguna jalan y...