SULSELSATU.com,Jeneponto – Jajaran Polres Jeneponto menggelar Apel Pengecekan Pasukan pengamanan Pilkades Serentak di Halaman Mako Polres Jeneponto, Jl. Sultan Hasanuddin, Rabu (10/11/2021)
Dalam apel pengecekan pasukan tersebut terdiri dari personel Polres Jeneponto dan Kodim 1425 Jeneponto.
Untuk Polres Jeneponto menyiapkan 288 personel terdiri dari 208 personil pengamanan tempat pemungutan suara (TPS) dan 80 Personel untuk Standby dan Patroli.
Apel tersebut dipimpin langsung Wakapolres Jeneponto, Kompol Jamaluddin terhadap personel yang akan terlibat dalam Pengamanan Pilkades serentak di 41 di Desa di Jeneponto.
“Laksanakan pengamanan Pilkades serentak 2021 dengan baik, sesuaikan dengan Standar Operasional Prosedur (SOP) yang ada, “ujar Kompol Jamaluddin dalam sambutannya.
Jamaluddin menegaskan agar seluruh personel tetap menjaga netralitas di lapangan.
“Jaga netralitas karena tugas TNI Polri hanyalah sebatas pengamanan jangan ada yang terlibat politik dalam Pilkades Serentak 2021″Tegas Jamaluddin.
Ditempat terpisah, Dandim 1425 Jeneponto, Letkol Inf Gustiawan Ferdianto mengatakan, jumlah personel yang akan diterjunkan dalam pengamanan TPS Pilkades Serentak sebanyak 80 personil.
“Personil Kodim 82 orang untuk PAM (Pengamanan),”singkat Gustiawan.
Gustiawan berharap agar seluruh anggotanya yang terlibat dalam pengamanan Pilkades agar tetap menjunjung tinggi netralitas.
“Jaga netralitas. Utamakan situasi kondusif, aman dan tertib Pilkades serentak,”jelas Gustiawan.
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar