Logo Sulselsatu

Kabar Buruk Bagi Caleg DPRD Sulsel! Jumlah Kursi 2 Dapil Berkurang

Asrul
Asrul

Jumat, 20 Januari 2023 18:12

Anggota KPU Sulsel Asram Jaya. (Foto/sulselsatu.com)
Anggota KPU Sulsel Asram Jaya. (Foto/sulselsatu.com)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sulawesi Selatan memastikan jumlah kursi untuk DPRD Sulsel di dua daerah pemilihan akan berkurang.

Kedua Dapil yang akan berkurang adalah Sulsel 1 meliputi Kecamatan Rappocini, Makassar, Ujung Pandang, Ujung Tanah, Sangkarrang, Bontoala, Tallo, Tamalate, Mamajang, Wajo, Mariso.

Lalu Dapil Sulsel 7 meliputi Kabupaten Soppeng dan Wajo.

Baca Juga : KPU Sulsel Target Rekapitulasi Tingkat Provinsi Rampung 10 Maret

Pada Pileg 2024 nanti, Dapil Sulsel 1 semula 9 tersisa 8 kursi. Sementara, Dapil Sulsel 7 awalnya 7 tersisa 6 kursi.

Anggota KPU Sulsel Asram Jaya mengatakan pengurangan jumlah kursi pada dua Dapil tersebut karena terjadi penurunan jumlah penduduk yang cukup signifikan.

“Faktanya memang kita Sulsel terjadi penurunan jumlah penduduk, kurang lebih 266.523 jiwa. Khusus di Makassar saja berkurangnya 199 ribu lebih penduduk, itulah mengapa alokasi kursi turut berkurang di dua Dapil ini,” ujar Asram kepada wartawan usai uji publik penataan Dapil di Hotel Mercure, Jumat (20/1/2023).

Baca Juga : Diinisiasi Pj Gubernur Sulsel, Satgas Kesehatan TPS Sukses Bertugas Bantu Petugas Pemilu

Meski terjadi penurunan kursi di dua Dapil, Asram mengatakan secara keseluruhan jumlah alokasi tetap 85 kursi untuk DPRD Sulsel.

Asram bilang, akan terjadi penambahan kursi pada dua daerah pemilihan, yakni Sulsel 3 meliputi Kabupaten Maros, Pangkep, Barru dan Kota Parepare semula 9 menjadi 10 kursi.

Dapil Sulsel 11 yakni Kabupaten Gowa dan Takalar juga alokasi kursinya bertambah dari 9 menjadi 10 kursi.

Baca Juga : KPU Sulsel Beberkan Penyebab Undangan Memilih Lambat Terdistribusi

“Keseluruhan alokasi kursi 85, karena Takalar Gowa bertambah. Begitu juga dengan Maros, Pangkep, Barru dan Parepare,” jelas Asram.

Usai uji publik ini, KPU Sulsel akan menyampaikan ke KPU RI yang nantinya akan diumumkan secara resmi paling lambat Februari 2023 sesuai tahapan.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Otomotif29 Maret 2024 11:42
Begini Fitur dan Teknologi Motor Listrik EM1 e: dari Honda
Astra Motor Sulsel (Asmo Sulsel) secara resmi membawa motor listrik Honda EM1 e: ke Makassar. Asmo Sulsel resmi merilis motor listrik pertamanya di Ho...
Otomotif29 Maret 2024 08:55
Asmo Sulsel Resmi Perkenalkan Honda EM1 e: dan Honda EM1 e: Plus ke Masyarakat Makassar
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) main dealer sepeda motor Honda untuk wilayah Sulawesi Selatan, Barat, Tenggara, dan Ambon secara resmi meng...
Video28 Maret 2024 23:58
VIDEO: Banjir di Sejumlah Titik di Kota Palopo
SULSELSATU.com – Situasi banjir di beberapa titik di Kota Palopo, Sulawesi Selatan, Kamis (28/3/2024). Dalam video tampak sejumlah ruas jalan te...
OPD28 Maret 2024 23:38
Berkah Ramadan, Tenaga Kontrak Dinkes Makassar Bagi-bagi Takjil Buka Puasa untuk Pengendara
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Tenaga Kontrak Dinas Kesehatan Kota Makassar (Laskar Pelangi) membagikan takjil berbuka puasa kepada pengguna jalan y...