Logo Sulselsatu

Polisi Periksa 50 Saksi Dugaan Korupsi Rp 1,6 M yang Menyeret Kabag Keuangan Jeneponto

Uje Jaelani
Uje Jaelani

Jumat, 17 Februari 2023 18:54

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, JENEPONTO – Unit Tindak Pidana Korupsi Polres Jeneponto memeriksa 50 saksi kasus dugaan korupsi Rp.1,6 Miliar dana Operasional Pemkab Jeneponto yang menyeret nama Kabag Keuangan, Abd Rasyid.

Hal tersebut dibenarkan oleh Kapolres Jeneponto AKBP Andi Erma Suryono kepada sulselsatu.com, Kamis (17/02/2023). Kata dia, penyidik Tipidkor sudah memeriksa puluhan saksi atas kasus tersebut.

“Kita baru memeriksa saksi dan sudah 50 (orang diperiksa),”

Baca Juga : Fakta Persidangan Ungkap Perkara Agus Fitrawan Tak Penuhi Unsur Korupsi

Hanya saja Andi Erma Suryono mengakui belum ada yang ditetapkan tersangka.

“Ya pak benar belum ada yang kita tetapkan sebagai tersangka. Lebih teknisnya bisa dikomunikasikan dengan pak kasat (Reskrim) pak,”pungkasnya.

Sementara Kasat Reskrim Polres Jeneponto AKP Supriadi Anwar yang dikonfirmasi dibalik pesan WhatsApp terkait perkembangan kasus tersebut, pihaknya mengaku akan mengecek terlebih dahulu ke penyidik.

Baca Juga : Kerugian Kasus Korupsi Pertamax Oplos Masih Dihitung, Kejagung: Bisa Melebihi Rp193,7 T

“Saya cek ke anggota atau langsung maki koordinasi dengan Kanit Tipidkor,”ujarnya.

Terpisah Kanit Tipidkor Polres Jeneponto Iptu Uji Mughni yang di dikonfirmasi melalui pesan WhatsApp mengaku belum bisa menjawab lantaran sedang berada di Makassar

“Maaf di Makassar, baru saya bawa mobil Jadi belum bisa balas,”singkatnya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Penulis : Dedi
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar24 Januari 2026 13:24
Plt Dirut PDAM Hamzah Ahmad Raih Anugerah Pemimpin BUMD Inspiratif di Peduli Indonesia Awards 2026
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Komitmen menghadirkan layanan air bersih yang inklusif dan berkelanjutan mengantarkan Pelaksana Tugas Direktur Utama PDAM...
Pendidikan24 Januari 2026 11:37
Asmo Sulsel Terus Gencarkan Edukasi Safety Riding hingga SMKN 1 Kendari
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) terus menunjukkan komitmennya dalam membangun budaya keselamatan berkendara yang merata di seluruh wilayah ...
Pendidikan24 Januari 2026 11:27
Asmo Sulsel Tanamkan Kesadaran Safety Riding di SMK Satria Kendari
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) terus memperluas jangkauan edukasi keselamatan berkendara kepada generasi muda....
Bisnis24 Januari 2026 11:07
Sinergi Kalla Toyota Bersama Backhaus dan Rappo, Sajikan Pastry Lokal dengan Konsep Ramah Lingkungan
Pada 2025, Kalla Toyota memulai project dengan berkolaborasi bersama brand pastry lokal Makassar, Backhaus di dealer Kalla Toyota Alauddin....