Logo Sulselsatu

Warga Pinrang Antusias dengan Pasar Murah Santri Dukung Ganjar

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Kamis, 20 April 2023 13:51

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, PINRANG – Sukarelawan Santri Dukung Ganjar (SDG) mengadakan kegiatan safari Ramadan dan doa bersama dengan warga di Dusun Wakka, Kecamatan Cempa, Kabupaten Pinrang, Sulawesi Selatan (Sulsel).

Pada kesempatan tersebut, SDG Sulsel juga menggelar Pasar Murah Rakyat yang turut dihadiri ratusan masyarakat setempat.

Ahmad Zulfikar selaku Koordinator Wilayah SDG Sulsel mengatakan, mengundang masyarakat untuk doa bersama. Mereka mendoakan kebaikan untuk Indonesia serta Ganjar Pranowo untuk dukung maju di Pilpres 2024.

Baca Juga : VIDEO: Ganjar Pranowo Hadir Kampanye Akbar Besok di Makassar

“Dalam kegiatan ini, kami bekerja sama dengan Forum Pemerhati Anak Bangsa,” ujar dia dalam siaran persnya, Kamis (20/4/2023).

Di Pasar Murah Rakyat itu, SDG Sulsel menjual beberapa bahan pokok dengan harga yang murah. “Alhamdulillah mereka merasa terbantu di bulan Ramadan ini dengan Pasar Murah Rakyat. Apalagi menjelang Idulfitri,” kata dia.

Kehadiran sukarelawan Ganjar Pranowo dengan berbagai kegiatan positif itu tentu membuat senang warga dan sangat antusias.

Baca Juga : Kendalikan Inflasi, Disperindag Sulsel – Pemkab Bone Gelar Pasar Murah

“Terima kasih banyak Santri Ganjar. Kami merasa sangat terbantu atas Pasar Murah Rakyat ini. Apalagi dalam kondisi pemulihan ekonomi,” kata Haerani Azis, salah satu warga.

“Ini kan bulan puasa. Banyak kebutuhan untuk dapur. Kami juga mendoakan semoga Ganjar Pranowo menjadi pemimpin yang dicintai rakyat,” kata dia.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....
Pendidikan28 Januari 2026 17:32
SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK
SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga sukses menggelar kegiatan Trial Class yang melibatkan siswa dari TK Amaliyah BLKI, TK Negeri Manggala, dan TK Islam At...