Logo Sulselsatu

Asmo Sulsel Perkuat Hubungan dengan Mitra Lewat Group Customer Gathering

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Sabtu, 22 Juni 2024 07:46

Asmo Sulsel gelar Group Customer Gathering. Foto: Istimewa.
Asmo Sulsel gelar Group Customer Gathering. Foto: Istimewa.

SULSELSATU.com, MAKASSARAstra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) menggelar Group Customer Gathering 2024 di Mercure Hotel, Kota Makassar, Kamis (20/6/2024).

Ada banyak aktivasi dalam acara yang dihadiri 148 orang dari 83 mitra tersebut, mulai dari pembahasan flow proses pembelian, program Group Customer kredit maupun cash, sampai program service.

Kepala Wilayah Astra Motor Sulsel Thamsir Sutrisno mengucapkan terima kasih kepada seluruh mitra yang selalu setia dan menaruh kepercayaan besar kepada Asmo Sulsel dalam pemenuhan kebutuhan moda transportasi dengan sepeda motor Honda.

Baca Juga : Kolaborasi Asmo Sulsel Bersama Perusahaan Edukasi Safety Riding kepada Pegawai

“Kami senantiasa berusaha dan berkomitmen untuk terus memberikan yang terbaik kepada perusahaan, organisasi perangkat daerah, koperasi, dan pemerintahan desa, dalam memenuhi kebutuhan transportasi dengan sepeda motor Honda,” ucap Thamsir.

Menurut Thamsir, Astra Motor Sulsel juga berkomitmen memenuhi kebutuhan para mitra melalui produk serta layanan terbaik.

Asmo Sulsel memberikan program pembelian kolektif yang menarik, program servis kunjung ke perusahaan sampai layanan ekstra lainnya dari Honda.

Baca Juga : Jangan Lewatkan Diskon Menarik di Aplikasi MotorkuX

“Kami berharap melalui group customer gathering ini kita senantiasa dapat terus bekerja sama dan kami akan selalu memberikan yang terbaik bagi perusahaan bapak dan ibu,” tuturnya.

Selain itu, Asmo Sulsel pun memberikan edukasi safety riding dalam acara tersebut.

Marketing Manajer Astra Motor Sulselbar Kresna Murti menuturkan, edukasi safety riding menjadi salah satu hal krusial untuk meningkatkan pengetahuan dan kemampuan berkendara sekaligus menekan potensi kecelakaan.

Baca Juga : Pembalap Binaan Astra Honda Siap Kibarkan Merah Putih di IATC

“Pesan tentang keselamatan berkendara dan Cari_Aman terus kami sampaikan kepada mereka. Tujuannya agar mereka selalu menerapkan safety riding sekaligus mewujudkan Safety Indonesia,” ucap Kresna.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Politik24 Oktober 2024 12:31
Relawan Buruh Siap Menangkan Seto-Rezki di Pilkada Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Para buruh yang tergabung dalam Federasi Serikat Pekerja Maritim Indonesia (SPMI) Sulsel mendeklarasikan dukungan kep...
Hukum24 Oktober 2024 11:36
Peningkatan Kinerja Humas Pemasyarakatan Sulsel Melalui Asistensi Media
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Direktorat Jenderal Pemasyarakatan melalui Kelompok Kerja Kehumasan, yang dipimpin PJ Bidang Informasi, JP Budi Waskito, ...
Politik24 Oktober 2024 10:50
Ajak Warga Pilih Andalan Hati, Puluhan Legislator Parpol Koaliasi Tebar Ribuan APK
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Partai politik (parpol) koalisi pengusung dan pendukung pasangan Andi Sudirman Sulaiman-Fatmawati Rusdi (Andalan Hati...
Aneka24 Oktober 2024 09:26
Kolaborasi Asmo Sulsel Bersama Perusahaan Edukasi Safety Riding kepada Pegawai
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) memberikan edukasi safety riding kepada puluhan karyawan Mars Cocoa Side Pangkep...