Logo Sulselsatu

Perintisan dan Pelebaran Jalan Program TMMD 122 Kodim 1425 Jeneponto Hampir Rampung

Dedy
Dedy

Senin, 28 Oktober 2024 17:28

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, JENEPONTO – Sasaran fisik Perintisan dan Pelebaran Jalan Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-122 Kodim 1425 Jeneponto hampir rampung, Anggota Satgas TMMD ke 122 Kodim 1425 Jeneponto semakin bersemangat.

Hingga Senin (28/10/2024), pelaksanaan kegiatan ini telah mencapai 98 persen.

Proses perintisan dan pelebaran jalan yang menjadi sasaran fisik TMMD di Desa Tuju, Kecamatan Bangkala Barat, Kabupaten Jeneponto ini sudah memasuki Minggu terakhir.

Tak lama lagi masyarakat Desa Tuju sudah bisa mempunyai jalan yang luas dan panjang serta kokoh. Hal ini merupakan kerja keras personel satgas TMMD ke 122 Kodim 1425 Jeneponto dalam mewujudkan kemanunggalan TNI dan Rakyat.

Kegiatan perintisan dan pelebaran jalan tersebut dipimpin oleh Serma Jufri, di bawah pengawasan langsung Pasi Ter Kodim 1425 Jeneponto, Letda Cba Hasanuddin. Proses pengerjaan melibatkan sinergi antara personel TNI, Polri, serta masyarakat setempat.

Perintisan dan pelebaran jalan ini bertujuan untuk membuka akses jalan yang lebih luas dan memadai bagi masyarakat Desa Tuju. Diharapkan, aksesibilitas yang semakin baik akan memudahkan mobilitas warga, meningkatkan perekonomian desa, serta membuka peluang pembangunan infrastruktur lainnya.

Pasi Ter Letda Cba Hasanuddin mengungkapkan apresiasi atas semangat gotong-royong yang ditunjukkan oleh seluruh pihak dalam mendukung terlaksananya kegiatan TMMD ini.

“Kami berterima kasih kepada seluruh personel TNI-Polri dan warga Desa Tuju yang telah bahu-membahu menyukseskan program ini. Semangat kebersamaan ini sangat penting untuk membangun daerah,” ujarnya.

Program TMMD 122 Kodim 1425 Jeneponto diharapkan dapat memberikan dampak nyata bagi masyarakat desa, tidak hanya dalam aspek infrastruktur tetapi juga dalam meningkatkan kesejahteraan dan kualitas hidup warga di Desa Tuju dan sekitarnya.

Penulis Dedi

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Metropolitan08 November 2024 15:49
HUT Makassar ke-417 Dipusatkan di Lapangan Karebosi
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pjs Wali Kota Makassar, Andi Irwan Azis, memberikan arahan terkait penyelenggaraan perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Ko...
Bisnis08 November 2024 15:43
Laboratorium Baru SGS di Morowali, Langkah Strategis untuk Tambang Berkelanjutan di Indonesia
SULSELSATU.com, MAKASSAR – SGS baru-baru ini meresmikan laboratorium mineral berteknologi tinggi di Morowali, Sulawesi Tengah, sebagai bagian da...
Metropolitan08 November 2024 15:33
Bertemu DMI, Pjs Arwin Azis Harap Masjid Bebas Biaya Parkir
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pjs Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis menerima audiensi pimpinan Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kota Makassar di Kantor B...
Metropolitan08 November 2024 15:31
Sambut HUT Kota Makassar ke-417, Disdag Gelar Operasi Pasar Murah
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Makassar, Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdag) Kota Makass...