SULSELSATU.com, GOWA – Bagi pelajar SMA/SMK di Kabupaten Gowa yang bermimpi menjadi bagian dari tim Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka), kini saatnya untuk mendaftar! Seleksi Calon Paskibraka Gowa 2025 akan segera dibuka mulai 14 hingga 27 Februari 2025 mendatang.
Hal ini disampaikan oleh Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kabupaten Gowa, Andry Mauritz MK, saat dikonfirmasi pada Jumat (7/2/2025).
Andry Mauritz menjelaskan, seleksi tahun ini telah mengacu pada standarisasi nasional yang lebih ketat, terutama mengenai persyaratan tinggi badan. Untuk perempuan, tinggi badan minimal yang dibutuhkan adalah 162 cm, sementara untuk laki-laki adalah 165 cm.
Selain itu, calon peserta juga harus memenuhi persyaratan lainnya, seperti tidak memiliki kaki O atau X.
“Tahun ini standarisasi tinggi badan dinaikkan sesuai dengan ketentuan nasional, karena kami berharap ada perwakilan dari Gowa yang bisa mewakili ke tingkat nasional,” ujar Andry Mauritz.
Pendaftaran seleksi Paskibraka 2025 dapat dilakukan secara online melalui website resmi: https://paskibraka.bpip.go.id/ pada tanggal 14-27 Februari 2025.
Setelah berkas pendaftaran diterima, proses verifikasi dan kelulusan berkas akan dilakukan pada 28 Februari 2025.
Proses seleksi bagi mereka yang lulus berkas akan berlangsung pada 14-26 April 2025. Para peserta seleksi akan melewati serangkaian tes fisik, psikotes, serta evaluasi lainnya.
“Minggu depan kami bersama PPI akan turun langsung ke sekolah-sekolah untuk melakukan sosialisasi dan menjelaskan persyaratan ini kepada para pelajar,”tambah Andry.
Selain tinggi badan, ada beberapa persyaratan lain yang harus dipenuhi calon Paskibraka, antara lain:
– Pelajar kelas X dengan usia minimal 16 tahun.
– Berat badan ideal dan tidak berkacamata.
– Memiliki izin tertulis dari kepala sekolah dan persetujuan orang tua/wali.
– Nilai akademik minimal berkategori baik.
Andry mengajak seluruh siswa-siswi SMA/SMK di Gowa untuk memanfaatkan kesempatan ini dan ikut berpartisipasi dalam seleksi Paskibraka Gowa.
Ia berharap antusiasme pelajar di Gowa untuk mengikuti seleksi bisa lebih besar dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.
“Ayo, untuk semua siswa-siswi di Kabupaten Gowa, manfaatkan kesempatan ini! Semoga semangat kalian lebih besar dan membawa hasil yang maksimal untuk Gowa di tingkat nasional,”harap Andry.
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar