Logo Sulselsatu

Peserta Magang Hub Kemnaker Paparkan Struktur Organisasi dan Tata Kerja Kanwil Kemenkum Sulsel

Asrul
Asrul

Selasa, 13 Januari 2026 10:50

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Peserta magang hub Kemnaker 2025 memaparkan organisasi dan tata kerja Kantor Wilayah Kementerian Hukum Sulawesi Selatan (Kanwil Kemenkum Sulsel) dalam sebuah kegiatan yang digelar di Ruang Rapat Hamid Awaluddin, Senin (12/1/2026).

Kegiatan ini menjadi bagian dari proses pembelajaran dan penguatan pemahaman peserta magang terhadap sistem kerja di lingkungan Kanwil Kemenkum Sulsel.

Paparan tersebut dilaksanakan sebagai sarana untuk mengenalkan secara komprehensif susunan organisasi, fungsi, serta tugas masing-masing unit kerja yang ada di Kanwil Kemenkum Sulsel.

Baca Juga : Prestasi Pengelolaan Anggaran, Kanwil Kemenkum Sulsel Terbaik IKPA TA 2025

Melalui kegiatan ini, peserta magang diharapkan mampu memahami alur koordinasi dan mekanisme kerja dalam mendukung pelaksanaan tugas dan pelayanan hukum kepada masyarakat.

Dalam kesempatan tersebut, tiga peserta magang turut memaparkan hasil pelaksanaan magang yang telah mereka jalani selama satu bulan. Paparan tersebut berisi pengalaman kerja, capaian tugas, serta pengetahuan yang diperoleh selama ditempatkan di unit kerja masing-masing.

Kegiatan pemaparan ini juga menjadi ajang evaluasi dan diskusi antara peserta magang dan Kanwil Kemenkum Sulsel. Selain meningkatkan pemahaman kelembagaan, kegiatan ini bertujuan melatih kemampuan analisis, komunikasi, dan presentasi peserta magang secara profesional.

Baca Juga : Andi Basmal Ajak Notaris dan PPAT Perkuat Kebersamaan di Natal Oikumene

Kepala Bagian Tata Usaha dan Umum (Kabag TUM) Kanwil Kemenkum Sulsel, Meydi Zulqadri, dalam arahannya menekankan pentingnya pemahaman struktur organisasi dan tata kerja Kementerian Hukum secara utuh.

Ia menyampaikan agar peserta magang selanjutnya dapat memaparkan Organisasi dan Tata Kerja Kementerian Hukum sebagaimana diatur dalam Peraturan Menteri Hukum Nomor 1 Tahun 2024.

Menurut Meydi, regulasi tersebut menjadi pedoman utama dalam memahami pembagian tugas, kewenangan, serta hubungan kerja antar unit organisasi di lingkungan Kementerian Hukum.

Baca Juga : Audiensi Kemenkum Sulsel dan Kejati Sulsel Fokus Layanan Publik dan Notaris

Pemahaman ini dinilai penting sebagai bekal peserta magang dalam mengikuti dinamika kerja birokrasi pemerintahan.

Sementara itu, Kepala Kantor Wilayah Kemenkum Sulsel, Andi Basmal, menyampaikan agar seluruh peserta magang dapat memanfaatkan momentum ini untuk menyerap ilmu dan menambah pengalaman selama menjalani magang.

Ia berharap pengalaman tersebut dapat menjadi bekal berharga bagi peserta dalam menapaki dunia kerja ke depan, khususnya di bidang pelayanan dan administrasi hukum.

Baca Juga : Penyuluhan Hukum di SMPN 48 Makassar, Kemenkum Sulsel Ingatkan Risiko Medsos

“Gunakan kesempatan magang ini sebaik mungkin sebagai sarana belajar, memperluas wawasan, serta membentuk karakter dan etos kerja yang profesional selama berada di Kanwil Kemenkum Sulsel,” tegas Andi Basmal.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....
Pendidikan28 Januari 2026 17:32
SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK
SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga sukses menggelar kegiatan Trial Class yang melibatkan siswa dari TK Amaliyah BLKI, TK Negeri Manggala, dan TK Islam At...