Logo Sulselsatu

Melahirkan di RSUP Wahidin, Penjaga Pasien Bungkus Bayinya Pakai Kantong Plastik

Asrul
Asrul

Rabu, 17 Juli 2019 18:42

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pihak Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Wahidin dikagetkan dengan penemuan sesosok bayi yang telah meninggal, Rabu (17/7/2019).

“Mayat bayi ditemukan di Ruang Perawatan RS Wahidin Lontara 4,” kata Kapolsek Tamalanrea, Kompol Syamsyul Bachtiar yang langsung mendatangi lokasi usai menerima laporan penemuan bayi tersebut.

Penemuan bayi ini berawal dari adanya bau busuk menyengat di sekitar area Lontara 4 RSUP Wahidin sekira pukul 08.00 Wita pagi. Sejumlah warga yang tengah berada di rumah sakit pun memberitahukan kepada perawat yang tengah bertugas.

Baca Juga : Hanya 6 Jam, Polisi Ungkap Kasus Jenazah PSK dalam Lemari Hotel

Belakangan perawat menyimpulkan bahwa bau tersebut berasal dari seorang penjaga pasien. Lalu ditemukanlah seorang penjaga pasien bernama Bertha Ingelin Pongawa (36) di salah satu ruangan. Bertha diduga sebelumnya dalam keadaan hamil sehingga dianjurkan menjalani perawatan di IGD Pinang.

Karena sang ibu menolak, perawat lantas menghubungi salah satu dokter, Erwina yang lantas kembali membujuk Bertha untuk dirawat. Sayangnya, Bertha kembali menolak.

Lalu sekitar 2 jam berlalu, yakni sekira pukul 10.00 Wita, perawat kembali mengecek keberadaan Bertha yang ditemukan dalam keadaan pucat serta ada darah yang berceceran di lantai.

Baca Juga : VIDEO: Penemuan Mayat Disemen dan Dikubur Dalam Kontrakan

Bertha pun divonis dokter telah melahirkan. Namun bayinya tak ditemukan. Para perawat pun lantas berpencar mencari bayi Bertha hingga ditemukan di dalam sebuah kantong plastik hitam. Kondisi bayi malang tersebut sudah meninggal dan dalam keadaan tubuh yang membiru.

Sementara ibu bayi, Bertha saat ini tengah menjalani perawatan di kamar Pinang Kebidanan Lontara 4 RDUP Wahidin.

Penulis: Hermawan Mappiwali
Editor: Awang Darmawan

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Pendidikan24 Januari 2026 11:37
Asmo Sulsel Terus Gencarkan Edukasi Safety Riding hingga SMKN 1 Kendari
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) terus menunjukkan komitmennya dalam membangun budaya keselamatan berkendara yang merata di seluruh wilayah ...
Pendidikan24 Januari 2026 11:27
Asmo Sulsel Tanamkan Kesadaran Safety Riding di SMK Satria Kendari
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) terus memperluas jangkauan edukasi keselamatan berkendara kepada generasi muda....
Bisnis24 Januari 2026 11:07
Sinergi Kalla Toyota Bersama Backhaus dan Rappo, Sajikan Pastry Lokal dengan Konsep Ramah Lingkungan
Pada 2025, Kalla Toyota memulai project dengan berkolaborasi bersama brand pastry lokal Makassar, Backhaus di dealer Kalla Toyota Alauddin....
Bisnis24 Januari 2026 06:50
HoRe Expo dan Bazar Kuliner Langkah PHRI Sulsel Bangun Ekosistem Baru Pendorong Pariwisata
Hotel dan Restoran (HoRe) Expo dan Bazar Kuliner PHRI 2026 resmi dibuka dan akan berlangsung hingga 25 Januari 2026 di Area Lobby Claro Makassar....