Logo Sulselsatu

Pemkab Gowa Ajak Perbankan Ikut Majukan UKM

Asrul
Asrul

Senin, 25 November 2019 09:21

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, GOWAPemkab Gowa mengiatkan program 1 desa 1 Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) unggulan. Sekretaris Daerah, Muchlis mengajak perbankan ikut berpartisipasi did alamnya ketika membuka Pesta Rakyat Simpedes BRI, di Lapangan Sultan Hasanuddin, Jalan Tumanurung Gowa, Minggu (24/11/2019).

“Seiiring dengan apa yang menjadi salah satu program pemerintah Gowa yang dalam lima tahun terakhir mengagendakan, bagaimana mengembangkan produk UMKM unggulan disetiap desa. Sehingga ini menjadi lahan yang menarik untuk perbankan,” ujar Muchlis.

Beragam peranan perbankan bisa ikut andil dalam menyukseskan kegiatan pemerintah.

Baca Juga : Maju Bersama GoFood Kolaborasi TDA Ajak UMKM Makassar Go Digital dan Naik Kelas

“Melalui kegiatan tersebut, perbankan bisa melatih teman-teman yang ada di Bumdes. Mengajarkan pelaku bisnis melakukan transaksi yang aman dan mengelola bisnis dengan baik. Diharapkan dapat menumbuhkan ekonomi ditingkat paling bawah,” tambahnya dihadapan Muspida Gowa dan Pimpinan BRI Cabag Gowa.

Menjangkau jaringan paling bawah di desa sejalan dengan BRI yang mempunyai jaringan unit hingga tingkat bawah.

Menurut Muchlis yang juga merupakan ketua Indonesia Marketing Asosiation (IMA) Gowa. Kelebihan BRI menjadi potensi unggul untuk ikut berperan.

Baca Juga : Makassar Dominasi Penyaluran Kredit UMKM, Totalnya Mencapai Rp23,91 Triliun

“Melalui jejaring BRI sampai kelini paling bawah, diharapkan bisa mendukung setiap program pemerintah Gowa. Karena beberapa dekade tahun lalu, disalah satu wilayah kecamatan bersama dengan BRI kita rintis UMKM yang berbasis keuangan mikro dan sampai sekarang mampu berjalan dengan baik,” jelasnya.

Sekedar diketahui dalam acara Pesta Rakyat BRI ini merupakan bentuk apresiasi dan penghargaan yang tinggi kepada masyarakat Gowa pada umumnya dan terkhusus pada nasabah tercinta.

Pesta Rakyat ini dilaksanakan dengan konsep 6 P yakni pawai, pasar, panggung, panen, peduli dan pojok selfi.

Baca Juga : Buka Peluang UMKM Berkembang, Alfamidi Sosialisasi dan Kurasi Produk di Gowa

Editor: Awang Darmawan

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Bisnis24 Januari 2026 06:50
HoRe Expo dan Bazar Kuliner Langkah PHRI Sulsel Bangun Ekosistem Baru Pendorong Pariwisata
Hotel dan Restoran (HoRe) Expo dan Bazar Kuliner PHRI 2026 resmi dibuka dan akan berlangsung hingga 25 Januari 2026 di Area Lobby Claro Makassar....
Bisnis23 Januari 2026 22:13
Kick Off Meeting 2026, Kalla Beton Perkuat Kesiapan dan Arah Bisnis
Kalla Beton menggelar Kick Off Meeting Tahun 2026 sebagai langkah strategis untuk menyelaraskan visi, arah bisnis, serta prioritas perusahaan dalam me...
Politik23 Januari 2026 21:53
Surya Paloh Tunjuk Syahar-Cicu Pimpin NasDem Sulsel Usai Ditinggal RMS
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai NasDem resmi menyerahkan surat keputusan (SK) pergantian kepengurusan Dewan Pimpina...
Sulsel23 Januari 2026 20:24
Waspada Cuaca Ekstrem, Ini Imbauan Polres Bulukumba
SULSELSATU.com, BULUKUMBA — Badai angin kencang melanda wilayah Kota Bulukumba dan sekitarnya, menyebabkan sejumlah pohon tumbang dan mengganggu aru...