Logo Sulselsatu

HUT Sulsel ke-351, Ini Harapan Wakil Ketua DPRD Sulsel Syaharuddin Alrif

Asrul
Asrul

Senin, 19 Oktober 2020 15:16

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wakil Ketua DPRD Sulawesi Selatan, Syaharuddin Alrif menyampaikan ucapan selamat hari jadi ke-351 untuk Provinsi Sulsel yang diperingati setiap pada 19 Oktober.

“Sulawesi Selatan adalah rumah kita semua. Tanggungjawab untuk kejayaan Sulsel ke depan ada di pundak kita semua, apalagi Sulawesi Selatan ini potensi pertanian kita sangat luar biasa,” kata Syahar yang pernah menerima penghargaan Menteri Pertanian Republik Indonesia sebagai Petani Porang Inspiratif 2020.

Sekretaris DPW NasDem Sulsel ini menyampaikan bahwa tugas pemerintah dan masyarakat untuk mengembalikan kejayaaan komoditas unggulan Sulawesi Selatan yang berdaya saing tinggi. “Potensi pertanian kita sangat luar biasa, tinggal bagaimana kita mengelola dengan baik sehingga petani-petani kita bisa sejahtera,” ucap Syahar.

Baca Juga : Kabupaten Sidrap Gaspol Ketahanan Pangan, Targetkan 1 Juta Ton Gabah Tahun 2025

“Sebagai pelopor tanaman porang di Sulawesi Selatan tentu kita inginkan petani-petani kita sejahtera, kedepan teknologi pertanian kita akan terus dukung melalui APBD Sulsel dan jejaring nasional. Hal ini kita lakukan untuk meningkatkan perekonomian daerah dan kesejahteraan petani sebagai penggerak ekonomi apalagi dimasa masa kritis seperti ini,” tutup suami Hj Haslinda Hasan ini. (*)

Editor: ANDI

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Sulsel09 Mei 2025 14:18
Bupati Maros: Lewat Sinergi OPD dan Replikasi Daerah, Program YESS Harus Terus Hidup
SULSELSATU.com, MAROS – Dalam rangka mendorong Program YESS (Layanan Pendukung Kewirausahaan dan Ketenagakerjaan Pemuda) yang akan berakhir pada...
Metropolitan09 Mei 2025 14:04
Ulas Tuntas Legitimasi Integrasi Kebijakan Hutan Malino, Hariani Samal Raih Gelar Doktor di Unhas
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Universitas Hasanuddin (Unhas) menjadi pusat perhatian dalam pengembangan ilmu kehutanan dengan digelarnya ujian dise...
Berita Utama09 Mei 2025 13:06
Polres Jeneponto Naikkan Status Kasus Dugaan Penimbunan BBM ke Tahap Penyidikan
JENEPONTO, SULSELSATU.com – Kasus dugaan penimbunan bahan bakar minyak (BBM) jenis solar di Kabupaten Jeneponto resmi naik ke tahap penyidikan. Info...
Sulsel08 Mei 2025 22:08
Lama Tak Terdengar Kabarnya, Ini Kesibukan Indira Yusuf Ismail Sekarang
SULSELSATU.com, GOWA – Sosok Indira Yusuf Ismail mungkin tak lagi menghiasi berbagai forum resmi pemerintahan sejak tak lagi menjabat sebagai Ke...