Logo Sulselsatu

HUT Sulsel ke-351, Ini Harapan Wakil Ketua DPRD Sulsel Syaharuddin Alrif

Asrul
Asrul

Senin, 19 Oktober 2020 15:16

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wakil Ketua DPRD Sulawesi Selatan, Syaharuddin Alrif menyampaikan ucapan selamat hari jadi ke-351 untuk Provinsi Sulsel yang diperingati setiap pada 19 Oktober.

“Sulawesi Selatan adalah rumah kita semua. Tanggungjawab untuk kejayaan Sulsel ke depan ada di pundak kita semua, apalagi Sulawesi Selatan ini potensi pertanian kita sangat luar biasa,” kata Syahar yang pernah menerima penghargaan Menteri Pertanian Republik Indonesia sebagai Petani Porang Inspiratif 2020.

Sekretaris DPW NasDem Sulsel ini menyampaikan bahwa tugas pemerintah dan masyarakat untuk mengembalikan kejayaaan komoditas unggulan Sulawesi Selatan yang berdaya saing tinggi. “Potensi pertanian kita sangat luar biasa, tinggal bagaimana kita mengelola dengan baik sehingga petani-petani kita bisa sejahtera,” ucap Syahar.

Baca Juga : Surya Paloh Tunjuk Syahar-Cicu Pimpin NasDem Sulsel Usai Ditinggal RMS

“Sebagai pelopor tanaman porang di Sulawesi Selatan tentu kita inginkan petani-petani kita sejahtera, kedepan teknologi pertanian kita akan terus dukung melalui APBD Sulsel dan jejaring nasional. Hal ini kita lakukan untuk meningkatkan perekonomian daerah dan kesejahteraan petani sebagai penggerak ekonomi apalagi dimasa masa kritis seperti ini,” tutup suami Hj Haslinda Hasan ini. (*)

Editor: ANDI

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Bisnis24 Januari 2026 06:50
HoRe Expo dan Bazar Kuliner Langkah PHRI Sulsel Bangun Ekosistem Baru Pendorong Pariwisata
Hotel dan Restoran (HoRe) Expo dan Bazar Kuliner PHRI 2026 resmi dibuka dan akan berlangsung hingga 25 Januari 2026 di Area Lobby Claro Makassar....
Bisnis23 Januari 2026 22:13
Kick Off Meeting 2026, Kalla Beton Perkuat Kesiapan dan Arah Bisnis
Kalla Beton menggelar Kick Off Meeting Tahun 2026 sebagai langkah strategis untuk menyelaraskan visi, arah bisnis, serta prioritas perusahaan dalam me...
Politik23 Januari 2026 21:53
Surya Paloh Tunjuk Syahar-Cicu Pimpin NasDem Sulsel Usai Ditinggal RMS
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai NasDem resmi menyerahkan surat keputusan (SK) pergantian kepengurusan Dewan Pimpina...
Sulsel23 Januari 2026 20:24
Waspada Cuaca Ekstrem, Ini Imbauan Polres Bulukumba
SULSELSATU.com, BULUKUMBA — Badai angin kencang melanda wilayah Kota Bulukumba dan sekitarnya, menyebabkan sejumlah pohon tumbang dan mengganggu aru...